Suara.com - Harga pasar Maarten Paes ternyata tak main-main. Kiper FC Dallas yang juga Warga Negara Indonesia (WNI) itu bikin bangga karena jadi wakil Indonesia di Major League Soccer (MLS) All-Star 2024.
Maarten Paes sudah jadi penjaga gawang FC Dallas sejak 2022. Sebelumnya, Maarten Paes membela NEC0 (2016–2018), Utrecht dan Jong Utrecht (2018–2022).
Harga pasar Maarten Paes cukup besar. Saat membela NEC0, Maarten Paes dibanderol Rp 1,74 miliar. Harga pasar Maarten melesat ketika berseragam FC Utrecht. Ia dibanderol Rp 26 miliar dan menjadi yang tertinggi sepanjang kariernya di sepakbola.
Lantas, sekarang berapa harga pasar Maarten Paes? Ternyata, ia kini dibanderol Rp 20,86 miliar.
Harga pasar Maarten Paes dibandingkan dengan harga Ernando Ari bak bumi dan langit. Kiper muda Timnas Indonesia bahkan tak sampai dibanderol Rp 5 miliar.
Ernando Ari punya track record mumpuni dalam karier di lapangan hijau. Ia memulai kariernya di Persebaya Junior pada 2018. Tahun 2021, Ernando merumput bersama tim senior Persebaya.
Ernando Ari bermain di semua level Timnas Indonesia. Mulai dari U-17, U-19, hingga U-23. Prestasinya yang moncer itu ternyata tak berbanding dengan nilai dan gajinya.
Berdasarkan data dari Transfermarkt, harga pasaran tertinggi Ernando Ari pada 2024 hanya tembus Rp 4,35 miliar. Jumlah tersebut melonjak dibanding tahun-tahun sebelumnya.
Maarten Paes WNI
Baca Juga: Bahaya! Teguh Aprianto Ungkap Windows Bajakan Bisa Jadi Pintu Masuk Para Hacker
Maarten Paes sudah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Dia dilantik Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) DKI Jakarta pada Selasa (30/4/2024) dan siap mengisi skuad Timnas Indonesia.
Mengutip pemberitaan media online, Maarten Paes tumbuh di Nijmegen, Belanda, pada 14 Mei 1998. Darah Indonesia Maarten Paes mengalir dari neneknya yang lahir di Pare, sekarang Kediri, Jawa Timur, pada 20 Maret 1940.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman
-
Bocoran Jersey Ketiga Manchester United untuk Musim Depan Picu Perdebatan Panas Fans
-
Bojan Hodak Akui Layvin Kurzawa Harus Penuhi Satu Syarat Sebelum Jadi Andalan Persib Bandung