Suara.com - Mantan bintang AC Milan dan Timnas Brasil, Alexandre Pato dikabarkan menjadi pemain asing kedelapan Persib Bandung.
Hal itu terungkap setelah striker yang kini berusia 34 tahun tersebut memfollow akun Instagram tim berjulukan Maung Bandung.
Sontak pelak, banyak akun-akun gosip sepak bola yang merumorkan potensi Pato melanjutkan karier bersama Persib Bandung.
Melansir laman Transfermarkt, Alexandre Pato memiliki nilai pasar 400 ribu Euro atau sekitar Rp7,015 miliar.
Nilai pasar itu sejatinya tak mahal-mahal amat jika dibanding dengan pemain asing yang lebih dulu berlabuh di sepak bola Indonesia.
Hugo Gomes misalnya. Gelandang anyar Dewa United itu memiliki nilai pasar Rp7,82 miliar.
Bahkan nilai pasar Alexandre Pato masih kalah dengan gelandang klub promosi PSBS Biak, Jonatha Macado dan pemain Persib Marc Klok yang sama-sama punya nilai pasar Rp7,82 miliar.
Alexandre Pato saat ini berstatus tanpa klub sehingga manajemen Persib Bandung dapat leluasa negosiasi dengan pemegang 27 caps bersama Timnas Brasil tersebut. Klub terakhir Alexandre Pato adalah Sao Paulo FC.
Sepanjang 2023 bersama Sao Paulo FC, Alexandre Pato mencetak dua gol dari 10 pertandingan. Tercatat setelah meninggalkan Sao Paulo FC pada 1 Januari 2024, Alexandre Pato belum lagi memiliki klub.
Baca Juga: Update BRI Liga 1: Bali United Pilih-Pilih, Kuipers Sambut Bek Kroasia
Sebelum membela Sao Paulo FC, Alexandre Pato cukup lama berkarier di Eropa. Ia sempat enam tahun (2007-2013) membela raksasa Italia, AC Milan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Grup Neraka Piala Dunia U-17 2025: Mengenal Lawan Timnas Indonesia U-17
-
Absen 22 Tahun di Piala Dunia U-17, Portugal Siap Buat Kejutan Besar
-
9 Wonderkid Asia yang Bakal Bersinar di Piala Dunia U-17 2025: Ada Pemain Indonesia
-
Anak Legenda Inter Milan Kirim Psy War buat Timnas Indonesia U-17
-
Vinicius Oh Vinicius: Berulah di El Clasico Kini Rebut Jatah Penalti Mbappe
-
9 Laga Tanpa Kalah, 5 Kemenangan Beruntun di Premier League, Apa Kelemahan Arsenal?
-
Liverpool Bangkit!5Fakta Kemenangan The Reds: Rekor Mohamed Salah
-
Ambil Jatah Penalti Mbappe tapi Gagal Cetak Gol, Xabi Alonso Sindir Vinicius Jr
-
Gary Neville Yakin Arsenal Juara Premier League, Hanya Tim ini yang Bisa Gagalkan
-
Piala Dunia U-17 2025: Ambisi Argentina Ulang Memori Indah Qatar 2022