Suara.com - Timnas Indonesia U-19 tampil tak kenal menyerah saat mengalahkan Timnas Kamboja U-19 dengan skor 2-0 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Sabtu (20/7/2024).
Sempat mengalami kebuntuan di babak pertama, Timnas Garuda Nusantara akhirnya menang lewat gol-gol yang dicetak Kadek Arel di menit ke-61 dan Iqbal Gwijangge di menit ke-86.
Kemenangan ini membawa Garuda Muda mudah melaju ke babak semifinal Piala AFF U-19 2024 dengan penuh percaya diri.
Disaat tuan rumah berpesta, kondisi berbeda justru dialami tim tamu. Kekalahan dari Indonesia bahkan langsung memakan korban.
Seperti diketahui, Kamboja dipastikan tak lolos ke semifinal mengingat sebelumnya kalah dari Timor Leste di laga perdana.
Dua kekalahan itu menjadi pukulan telak bagi pelatih Kamboja U-19, Phea Sopheaktra karena di ambang lengser.
"Turnamen ini juga bisa dikatakan perpisahan saya dengan Kamboja U-19. Jika gagal di turnamen ini, maka saya mundur dari jabatan pelatih," kata Phea Sopheaktra usai pertandingan.
Meski demikian, sosok yang juga juru taktik Tiffy Army FC itu tetap memuji penampilan anak asuhnya meski kalah dari Timnas Indonesia U-19.
Para pemain dinilainya tampil disiplin menjaga pertahanan. Hal itu sempat membuat Indonesia kesulitan untuk menciptakan peluang.
Baca Juga: Iqbal Gwijangge Cerita Ada 'Firasat Aneh' Sebelum Cetak Gol Spektakuler ke Gawang Kamboja
"Saya senang pemain dapat bertahan seperti ini, mereka tetap menunjukkan determinasi sepanjang 90 menit. Ini juga menjadi pengalaman internasional pertama bagi para pemain," jelas dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Susul Calvin Verdonk, Penyerang Timnas Thailand U-23 Gabung Klub Ligue 1 Prancis
-
11 Gol Tanpa Penalti! Ayase Ueda Lebih Gacor Dibanding Kane dan Mbappe
-
Bek Rp1 Triliun Diprediksi Pep Guardiola Bakal Jadi Pemain Terbaik Dunia
-
Elkan Baggott Tampil Solid! Bawa Ipswich Town U-21 ke Puncak Klasemen Geser MU
-
Tiru Chelsea, Arsenal Bernafsu Dapatkan Bomber Brasil 19 Tahun, Demi Cuan di Masa Depan
-
Lamine Yamal Sebut Real Madrid Tim Pencuri, Andres Iniesta: Itu Bumbu El Clasico
-
Prediksi Real Madrid vs Barcelona: Misi Balas Dendam Los Merengues
-
Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Patrick Kluivert Dibebankan Target Tinggi di Piala Asia 2027
-
Taktik MU Disindir Arne Slot, Ruben Amorim Murka: Gak Usah Sok Nilai Tim Lain
-
Ingin Lolos Piala Dunia, Dirtek PSSI Beberkan Kriteria Pelatih Baru Timnas Indonesia