Suara.com - Salah satu sosok pemain keturunan Indonesia, Adrian Wibowo, terus memperlihatkan sinar cerahnya bersama klub asal Liga Amerika Serikat, Los Angeles FC II, yang berkompetisi di ajang Major League Soccer (MLS) Next Pro.
Kiprah yang ditorehkan Adrian Wibowo ini memang termasuk gemilang. Potensinya semakin terlihat setelah mengarungi ajang MLS Next Pro musim ini. Kiprahnya termasuk oke dan cukup impresif.
Setidaknya, Adrian Wibowo sukses mengukir 1017 menit bermain bersama Los Angeles FC II. Dari semua penampilan itu, pemain yang berposisi sebagai sayap kanan ini sukses mencetak total tujuh gol.
Kiprahnya bersama Timnas Amerika Serikat U-17 juga terhitung gemilang. Pasalnya, pemain berusia 18 tahun itu sudah bisa mencatatkan satu gol dari tiga penampilannya di ajang internasional.
Lantas, siapakah sebetulnya sosok Adrian Wibowo? Bagaimana rekam jejak dan latar belakangnya hingga bisa berkarier di Liga Amerika Serikat bersama Los Angeles FC II? Berikut Suara.com menyajikan ulasannya.
Mengenal Siapa Adrian Wibowo
Sebetulnya, Adrian Wibowo bukan nama baru bagi para pencinta Timnas Indonesia. Namanya pernah mencuat ketika pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti, tengah berburu pemain diaspora untuk Piala Dunia U-17 2023.
Ketika itu, namanya muncul dalam radar yang berpotensi direkrut Timnas Indonesia U-17. Apalagi, Adrian Wibowo tak dibawa Timnas Amerika Serikat U-17 saat mengarungi Piala Dunia U-17 2023.
Pemain diaspora ini tercatat lahir di Amerika Serikat pada 17 Januari 2006. Saat ini, usia pemain yang berposisi sayap kanan itu telah menginjak 18 tahun. Sebagian besar kariernya dihabiskan di Negeri Paman Sam.
Dia sempat bergabung bersama Total Futbol Academy (TFA) sebelum bergabung bersama Los Angeles FC Academy pada 1 Januari 2018. Dari sanalah, potensinya terus diasah oleh akademi tersebut.
Pada 14 Januari 2023, dia akhirnya menandatangani kontrak bersama Los Angeles FC II. Dengan kontrak itu, Adrian Wibowo bisa berkompetisi di ajang MLS Next Pro.
Sebagai informasi, darah Indonesia yang mengalir dalam diri Adrian Wibowo diperoleh dari ayahnya yang bernama Boogie Wibowo. Namun, Adrian saat ini sudah memiliki paspor sebagai warga negara Amerika Serikat.
Biodata Adrian Wibowo
Nama: Adrian Wibowo
Tempat Lahir: Amerika Serikat,
Berita Terkait
-
Pemain Keturunan Indonesia Bikin Geger di Liga Amerika Serikat, Cetak Gol Indah Hinga Diumumkan di MLS Next Pro
-
Pemain Keturunan Adrian Wibowo Cetak Gol untuk Eks Klub Gareth Bale, Siap Bela Timnas Indonesia U-20?
-
Boston Celtics Lampaui LA Lakers Raih Gelar Juara Terbanyak dalam Sejarah NBA
-
Promosikan Pariwisata Los Angeles, RIIZE Terima Penghargaan dari Dewan Kota
-
LA Lakers Akhirnya Kalahkan Denver Nuggets, Paksa Gim Kelima Playaoff NBA
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Inter Milan vs Napoli: Chivu Percaya Pemain Muda, Zielinski dan Bisseck Disiapkan Jadi Starter
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Final Piala Super Spanyol: Courtois vs Joan Garca, Duel Kiper Penentu El Clasico
-
Kata-kata Beckham Putra Usai Bikin Persija Jakarta Menangis di GBLA
-
Legenda Manchester United Kagumi Karakter Rendah Hati Declan Rice, Punya Mental Baja
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan