Suara.com - Pelatih klub BRI Liga 1, Persib Bandung, Bojan Hodak buka suara terkait rumor Saddil Ramdani yang dikabarkan akan bergabung dengan skuat Maung Bandung untuk mengarungi musim 2024/2025.
Seperti diketahui, beberapa hari terakhir nama Saddil Ramdani menjadi perbincangan di media sosial dan santer dikabarkan akan bergabung dengan tim Persib.
Terkait kabar tersebut, Bojan Hodak memberikan komentar, menurutnya saat ini Saddil Ramdani masih bersama klub lamanya di Malaysia, Sabah FC. Pasalnya dia masih terikat kontrak.
"Dia di Malaysia, dia memiliki kontrak. Dia masih mempunyai kontrak," kata Bojan Hodak usai memimpin latihan di Stadion SPORrT Jabar Arcamanik, Kota Bandung, Minggu (28/7/2024).
Sejauh ini, Persib sudah mendatangkan lima pemain anyar untuk persiapan mengarungi musim 2024/2024 dua di antaranya merupakan pilar lokal, yakni Dimas Drajad dan Adam Alis.
Dimas Drajad sendiri didatangkan oleh skuat Maung Bandung untuk menambah ketajaman di lini depan, mantan pemain Persikabo ini dikontrak manajemen Persib dengan durasi tiga tahun.
Sedangkan Adam Alis, direkrut oleh Persib dengan status pinjaman dari Borneo FC selama 6 bulan hingga Desember 2024, meski begitu ada opsi kontrak permanen selama 2,5 musim ke depan.
Sementara itu, tiga pemain asing yang direkrut oleh Persib untuk persiapan mengarungi musim 2024/2025 yakni Mateo Kocijan dari Kroasia, Gustavo Franca bek asal Brasil dan yang terbaru adalah eks Timnas Cape Verde, Mailson Lima Duarte Lopes.
Kelima pemain anyar Persib tersebut sudah bergabung dan berlatih bersama tim, bahkan Mateo Kocijan, Gustavo Franca dan Dimas Drajad sudah menjalani debutnya di skuat Maung Bandung pada turnamen pramusim Piala Presiden 2024.
Baca Juga: 3 Eks-Pemain Timnas yang Belum Miliki Klub Baru, Terancam Pensiun Dini?
Sedangkan Adam Alis dan Mailson Lima belum merasakan atmosfer pertandingan bersama tim Persib, lantaran baru beberapa hari resmi bergabung dengan skuat Maung Bandung.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
3 Eks-Pemain Timnas yang Belum Miliki Klub Baru, Terancam Pensiun Dini?
-
Persib Bandung Mendadak 'Gempar': Bojan Hodak Kaget dengan Kedatangan Adam Alis
-
Saga Transfer Saddil Ramdani: Persib Bandung Malah Ketikung Dewa United?
-
Kondisi Ini yang Dirasakan Mailson Lima Saat Jalani Latihan Perdana Bersama Persib
-
Jadwal Semifinal Piala Presiden 2024: Borneo vs Persija, Arema Kontra Persis
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Penyebab Aston Villa Tumbang di Emirates: Cedera Amadou Onana Jadi Titik Balik Kemenangan Arsenal
-
Bojan Hodak Optimis Persib Bandung Mampu Singkirkan Ratchaburi FC di Fase Gugur AFC Champions League
-
Ambisi Yusaku Yamadera Masuk Daftar Pemain Terbaik Super League Bersama PSIM Yogyakarta Musim Depan
-
Persija Mendominasi Nominasi Gol Terbaik PSSI Awards 2025 di Aksi Memukau Rizky Ridho dan Hannan
-
Jens Raven Janji Timnas Indonesia U-23 Tampil Lebih Sangar dan Kuat di Kalender Kompetisi 2026
-
Kalender Resmi Timnas Indonesia 2026, Pelatih John Herdman Fokus Benahi Mental Juara Timnas
-
Sepak Bola Italia di Titik Nadir, Roberto Baggio Kasih Solusi Konkret
-
Ada Kabar Baik di 2026 untuk Mees Hilgers, Apa Itu?
-
Rapor Merah Setan Merah Sepanjang 2025: Dua Pemain Manchester United Dapat Nilai Jeblok
-
Cerita Kocak Eks Arsenal, Tolak Pinangan Manchester United Saat Asyik Nonton Sinetron