Suara.com - Setidaknya ada tiga pemain Timnas Indonesia U-19 yang layak untuk promosi ke Timnas Senior usai juara Piala AFF U-19 2024.
Skuad asuhan Indra Sjafri jadi kampiun usai mengalahkan Thailand, 1-0 dalam laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Senin (29/7/2024).
Gol tunggal kemenangan Timnas Garuda Nusantara dicetak Jens Raven menit ke-17.
Keberhasilan juara Timnas Indonesia U-19 tidak terlepas dari penampilan apik dari semua pemain, tapi ada beberapa pemain yang performanya menonjol sehingga layak dicoba Shin Tae-yong untuk promosi ke Timnas Indonesia.
1. Jens Raven
Penampilan Jens Raven jadi sorotan usai jadi jawaban akan buntunya lini depan Timnas Indonesia U-19. Dari empat laga yang dijalani, penyerang berusia 18 tahun itu mencetak tiga gol.
Posturnya yang mencapai 189 cm bisa menambah pilihan pemain di lini depan Timnas Indonesia. Hadirnya Raven juga bisa memberi daya saing buat para pemain langganan macam Rafael Struick, Dimas Drajad, dan Ragnar Oratmangoen.
2. Kadek Arel
Bek berusia 19 tahun milik Bali United ini menunjukkan penampilan solid selama menjaga lini belakang Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024.
Baca Juga: Here We Go! Timnas Indonesia U-19 Juara Piala AFF U-19 2024
Sejauh Kadek bermain, Indonesia baru kebobolan dua gol. Selai tangguh dalam bertahan, Kadek Arel juga menjelma sebagai bek produktif.
Meski sebagai pemain belakang, Kadek Arel menyamai perolehan gol Jens Raven dengan tiga gol. Kadek mencetak gol biasanya dari skema bola mati.
Kemampuannya ini bisa menjadi tambahan tenaga buat Timnas Indonesia dan memberi daya saing buat para pemain belakang Timnas Indonesia.
3. Kafiatur Rizky
Posisi Kaifatur sebagai gelandang memang sudah banyak dihuni oleh pemain-pemain berkualitas di Timnas Indonesia. Namun ia tetap layak untuk promosi ke Timnas Indonesia.
Kafiatur punya kemampuan mengeksekusi bola mati dan merupakan gelandang muda potensial yang dimiliki Indonesia saat ini. Di Piala AFF U-19 2024, Kafiatur mampu menyumbang satu gol.
Berita Terkait
-
Here We Go! Timnas Indonesia U-19 Juara Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Bisikkan Dua Ambisi Terbesarnya Bersama Timnas Indonesia, Apa Itu?
-
Suporter Thailand Puji Taktik Timnas Indonesia U-19 di Babak I: Mereka Bisa ke Piala Dunia
-
Dear Suporter! Begini Lelahnya Exco PSSI Urus Pemain Keturunan di Timnas Indonesia
-
Tak Disangka! Respon Berkelas Ivar Jenner Usai Diperlakukan Seperti Ini oleh Ole Romeny
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Catat! Ini Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia pada Piala Asia Futsal 2026
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas