Suara.com - Daftar 32 pemain yang akan memperkuat Timnas Indonesia U-20 dalam pemusatan latihan di Jakarta dan Korea Selatan telah resmi dirilis. Pelatih Indra Sjafri telah memanggil sejumlah nama besar yang pernah mengharumkan nama bangsa di ajang Piala AFF U-19 2024.
Skuad Garuda Nusantara, julukan Timnas Indonesia U-20, dipastikan akan menjalani persiapan yang lebih matang jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
Pemusatan latihan di Korea Selatan diharapkan dapat meningkatkan kualitas permainan para pemain muda berbakat Tanah Air.
Indra Sjafri, pelatih kepala Timnas Indonesia U-20, mengungkapkan bahwa pemain yang dipanggil merupakan kombinasi dari pemain yang telah malang melintang di Piala AFF U-19 2024 dan beberapa pemain tambahan yang dinilai memiliki potensi besar.
"Pemain-pemain ini adalah gabungan antara pemain yang bermain di Piala AFF U-19 kemarin, ditambah beberapa pemain yang sudah pernah ikut TC sebelum AFF dimulai," ucap Indra Sjafri, dikutip dari laman resmi PSSI, Selasa (13/8/2024).
Beberapa nama tenar seperti Ikram Algiffari, Muhammad Alfahrezi Buffon, Kadek Arel Priyatna, Iqbal Gwijangge, dan Arkhan Kaka dipastikan akan menjadi tulang punggung tim.
Tak ketinggalan, kapten Timnas Indonesia U-19 2024, Dony Tri Pamungkas, juga turut dipanggil.
"Saya katakan, kalau di AFF kita gunakan sebagai ajang sasaran antara untuk pemantapan dan pematangan tim, maka di TC kali ini, kita akan persiapkan lebih baik lagi jelang kualifikasi Piala Asia U-20, dengan beberapa pemain tambahan lain," lanjutnya.
Sayangnya, dua pemain keturunan Indonesia yang bermain di luar negeri, Jens Raven dan Welber Jardim, harus absen dalam pemusatan latihan kali ini.
Baca Juga: Indra Sjafri Tak Panggil Jens Raven dan Welber Jardim ke TC Timnas Indonesia U-20 di Korea Selatan
Keduanya memiliki jadwal yang bentrok dengan agenda timnas.
Pemusatan latihan di Jakarta akan berlangsung pada tanggal 11-18 Agustus 2024, sedangkan di Korea Selatan akan digelar pada tanggal 19 Agustus hingga 2 September 2024.
Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 akan berlangsung pada tanggal 21-29 September 2024 di Indonesia.
Timnas Indonesia U-20 tergabung di Grup F bersama Yaman, Timor Leste, dan Maladewa.
Berikut Daftar 32 Pemain Timnas Indonesia U-20 untuk TC di Korea Selatan:
1. Ikram Algiffari - Semen Padang
2. I Wayan Artha Wiguna - Bali United
3. Rifky Tofani - Malut United
4. Fitrah Maulana Ridwan - Persib Bandung
5. Muhammad Mufli Hidayat - PSM Makassar
6. Muhammad Alfahrezi Buffon - Borneo Fc
7. Rizdjar Nurviat Subagja - Borneo Fc
8. Kadek Arel Priyatna - Bali United
9. Meshaal Hamzah Bashier Osman - PSBS Biak
10. M. Iqbal Gwijangge - Barito Putra
11. Sulthan Zaky Pramana Putra Razak - PSM Makassar
12. Muhammad Farhan Sopiulloh - Persiku Kudus
13. Dony Tri Pamungkas - Persija Jakarta
14. Alexandro Felix Kamuru - Barito Putra
15. Fandi Bagus Pamungkas - Bhayangkara
16. Figo Dennis Saputrananto - PSIM Yogyakarta
17. Ji Da Bin - Bhayangkara FC
18. Muhammad Darel Valentino Erlangga - Malut United
19. Tony Firmansyah - Persebaya Surabaya
20. Arlyansyah Abdulmanan - PSIM Yogyakarta
21. Muhammad Mufdi Iskandar - Malut Selection
22. Marselinus Ama Ola - UD Logrones
23. Muhammad Riski Afrisal - Madura United
24. Arkhan Kaka Putra Purwanto - Persis Solo
25. Rahmat Syawal - PSIS Semarang
26. Camara Ousmane Maiket - Borneo Fc
27. Muhammad Ragil - Bhayangkara
28. Jehan Pahlevi - Persiku Kudus
29. Maouri Ananda Yves Ramli Simon - Bali United
30. Muhammad Nabil Asyura - Dejan FC
31. Aditya Warman - Persija Jakarta
32. Acmad Zidane Ar Rosyid - PSS Sleman
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Timnas Indonesia U-22 Takluk 0-3 dari Mali: Indra Sjafri Banyak PR Jelang SEA Games 2025
-
Toni Kroos Tegas: Arda Guler Bukan Penerus Saya di Real Madrid
-
Lamine Yamal Desak Barcelona dan Spanyol Berdamai Demi Laga Melawan Lionel Messi
-
Badai Cedera Hantam Chelsea! Enzo Maresca Pusing Berat
-
Giovanni van der Poel, Pemain Keturunan Indonesia Junior Dean James di Go Ahead
-
Timnas U-22 Indonesia Tertinggal 0-2 dari Mali, Banyak Peluang Nihil Gol
-
Disingkirkan Amorim, Masa Depan Kobbie Mainoo di Manchester United Kian Suram
-
Charly van Oosterhout, Wonderkid Ajax Keturunan Indonesia: Kakek Lahir di Sorong
-
Norwegia Hampir Pasti ke Piala Dunia 2026, Erling Haaland Menggila di Ruang Ganti
-
Jesse Lingard Tak Menyesal Tinggalkan MU Kini Hidup Mewah di Korea bak Bintang K-Pop