Suara.com - Dunia sepak bola dikejutkan dengan kabar duka. Mounir Nasraoui, ayah dari wonderkid Barcelona, Lamine Yamal, menjadi korban penusukan di Mataro, Barcelona pada Rabu (14/8/2024) sore waktu setempat.
Dilansir dari beIN Sport, insiden yang menggemparkan ini terjadi saat Nasraoui terlibat dalam sebuah pertengkaran yang kemudian berujung pada aksi penusukan.
Korban segera dilarikan ke rumah sakit Can Ruti di Badalona yang berjarak 10 kilometer dari Barcelona untuk mendapatkan perawatan intensif.
Beruntungnya, media Spanyol Relevo mengabarkan kondisi Nasraoui dilaporkan sudah membaik dan diizinkan untuk pulang dan beristirahat.
Berdasarkan laporan media Spanyol, La Vanguardia, pihak kepolisian telah berhasil mengidentifikasi beberapa saksi mata yang dapat memberikan keterangan mengenai insiden penusukan tersebut.
Sayangnya, hingga saat ini detail mengenai motif pelaku dan kronologi lengkap kejadian masih belum dapat dipastikan.
Sebuah video yang beredar di media sosial X memperlihatkan momen sebelum terjadinya penusukan. Dalam video tersebut, Nasraoui terlihat terlibat dalam sebuah perdebatan dengan seseorang.
Polisi yang tiba di lokasi kemudian berupaya melerai pertengkaran tersebut dan membawa Nasraoui pergi.
Lamine Yamal, putra dari Mounir Nasraoui, merupakan salah satu pemain muda paling berbakat di dunia sepak bola saat ini.
Baca Juga: Patah Hati Lamine Yamal: Adek Cinta Tak Selamanya Indah, Dek
Pemain berusia 16 tahun ini telah mencuri perhatian dengan penampilan gemilangnya bersama tim utama Barcelona.
Kejadian ini tentu menjadi pukulan berat bagi Lamine Yamal yang tengah meniti karier di dunia sepak bola. Dukungan dari keluarga, teman-teman, dan penggemar diharapkan dapat membantunya melewati masa sulit ini.
Berita Terkait
-
Tak Main Saat Real Madrid Ditekuk Barcelona, Kapan Kylian Mbappe Debut di El Real?
-
Hasil Pertandingan Minggu Pagi Real Madrid vs Barcelona: Pau Victor Jadi Mimpi Buruk
-
Breakingnews! Pertandingan Real Madrid vs Barcelona Pagi Ini Ditangguhkan karena Badai Petir
-
Prediksi Laga Uji Coba El Clasico Real Madrid vs Barcelona: Jam Pertandingan, Head to head, Susunan Pemain
-
Drama Transfer Panas! Barcelona dan Dani Olmo Dikabarkan Capai Kesepakatan
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Harry Maguire Bongkar Rahasia Carrick Bangkitkan MU, Sebut Cunha Pemain Paling Beda di Lapangan
-
Prediksi Skor Benfica vs Real Madrid: Adu Taktik Jose Mourinho Lawan Mantan Anak Asuh
-
3 Permata Tersembunyi, Para Pemain Keturunan Ini Bisa Jadi Target Kejutan John Herdman di Eropa
-
Pratama Arhan Jawab Rumor Pulang Kampung Susul Shayne Pattynama ke Super League
-
Nonton di HP! Link Live Streaming Timnas Futsal Indonesia vs Korea Selatan, Kick-off 19.00 WIB
-
Jadwal Lengkap Piala Asia Futsal 2026, Timnas Indonesia Ditantang Korea Selatan
-
Shayne Pattynama Hengkang ke Persija, Sandy Walsh Dipastikan Bertahan di Buriram United
-
Shayne Pattynama Hingga Top Skor Liga India Gabung Persija, Pimpinan The Jakmania Belum Puas
-
John Herdman Ogah Asal Comot Asisten Pelatih Lokal, Ini Alasannya
-
Emil Audero Memang Sengaja Ditinggal Bus, Ini Kronologinya