Suara.com - Ranking FIFA Timnas Indonesia diprediksi bakal melonjak drastis andai mampu mengalahkan Arab Saudi dan Australia dalam laga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada September 2024.
Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong akan memainkian dua laga pertama Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia awal bulan ini.
Skuad Garuda akan bertandang ke markas Australia pada 6 September di Jeddah, sementara empat hari berselang menjamu Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ini dianggap sebagai ujian sebenarnya bagi Timnas Indonesia.
Dari 18 tim yang berkompetisi, hanya enam tim yang akan mendapatkan tiket otomatis ke putaran final Piala Dunia 2026.
Tim-tim kuat seperti Jepang, Iran, Korea Selatan, dan Australia sudah bersiap memulai pertandingan dari 5 September 2024 hingga 10 Juni 2025.
Indonesia berada di Grup C bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China, sebuah grup yang sering disebut sebagai "grup neraka" karena kualitas tim-tim yang bertanding.
Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia
Menjelang putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia memiliki peluang besar untuk meningkatkan peringkat FIFA mereka.
Baca Juga: Melihat Ekspresi Pemain Timnas Indonesia U-20 Jelang Hadapi Argentina, Tegang atau Senang?
Pada 5 September 2024, ketika menghadapi Arab Saudi, kemenangan bisa memberikan tambahan 19,38 poin, menurut perhitungan Football Ranking.
Sementara hasil imbang akan menambah 6,88 poin, dan kekalahan akan mengurangi 5,62 poin dari total poin Indonesia saat ini.
Pada pertandingan berikutnya melawan Australia di Surabaya pada 10 September 2024, kemenangan akan menambah 21,38 poin, hasil imbang memberikan tambahan 8,88 poin, dan kekalahan akan mengurangi 3,62 poin.
Jika Timnas Indonesia berhasil memenangkan kedua laga ini, mereka akan mendapatkan total tambahan 40,76 poin.
Jika Timnas Indonesia mampu meraih dua kemenangan di awal Grup C, total tambahan 40,76 poin akan membuat Garuda naik 12 peringkat ke urutan 121 dunia dengan koleksi 1.149,49 poin.
Ini akan menjadi pencapaian luar biasa karena posisi ini akan menjadi yang tertinggi bagi Timnas Indonesia dalam peringkat FIFA selama 15 tahun terakhir.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Fantastis, Kekayaan Harry Kane Tahun 2026 Tembus Lebih dari Rp2 Triliun
-
Persija Jakarta: Persijap Jepara Dulu, Baru Persib Bandung
-
Divaldo Alves Pulihkan Mental Pemain Persijap Jelang Laga Berat Lawan Persija Jakarta di GBK
-
Mees Hilgers Gabung Agen Federico Chiesa, Karier Bisa Bangkit?
-
Jelang Diresmikan Timnas Indonesia, John Herdman Pernah Buat Skandal yang Bikin Geger
-
Bekas Penyerang Andalan STY Puji Kualitas Persib dan Persija Jakarta Berebut Juara Super League
-
Bursa Transfer Januari 2026: Lini Tengah Prioritas Utama Juventus
-
Misi Divaldo Alves Selamatkan Persijap Jepara dari Degradasi: Semua Pertandingan Adalah Final
-
Pep Guardiola Sanjung 'Comeback' Rodri, Mampu Ubah Jalannya Pertandingan
-
Pelatih Fulham Marco Silva Murka Usai Gol Crystal Palace Terjadi Saat Timnya Hanya Main 10 Orang