Suara.com - Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia, telah menuai pujian luar biasa dari Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) menjelang pertandingan krusial melawan Arab Saudi di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Meski demikian, perjalanan skuad Garuda di grup yang tergolong berat ini diprediksi akan penuh tantangan.
Sebagai tim dengan peringkat FIFA terendah di antara negara-negara peserta Grup C, Timnas Indonesia harus bekerja ekstra keras untuk meraih hasil positif.
Pertandingan perdana melawan Arab Saudi di Stadion King Abdullah Sports City pada 6 September 2024 dini hari WIB akan menjadi ujian sesungguhnya bagi anak asuh Shin Tae-yong.
Setelah itu, skuad Garuda akan kembali berlaga di kandang sendiri saat menjamu Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 10 September 2024.
Shin Tae-yong diwawancara FIFA sebelum laga melawan Arab Saudi. Dia menyampaikan banyak hal, termasuk persiapan Timnas Indonesia di ronde 3 kualifikasi Piala Dunia 2026.
Berikut fakta menarik pernyataan Shin Tae-yong dalam wawancara itu:
1. Mau bikin keajaiban seperti Korea Selatan
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tengah merancang strategi untuk membawa skuad Garuda meraih hasil maksimal di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pelatih asal Korea Selatan ini terinspirasi dari keberhasilannya mengantar Timnas Korea Selatan meraih kemenangan mengejutkan atas Jerman pada Piala Dunia 2018.
STY, sapaan akrab Shin Tae-yong, berambisi untuk mengulang kembali momen bersejarah tersebut bersama Timnas Indonesia.
Baca Juga: Shin Tae-yong Percaya Yeom Ki-hun Bikin Striker Timnas Indonesia Jadi Haus Gol
Meski mengakui bahwa tantangan yang dihadapi saat ini jauh lebih berat, namun pelatih berusia 53 tahun ini tetap optimis.
"Kami bekerja keras saat pertandingan. Dulu kami menang, dan sekarang Indonesia juga bisa, terutama di kualifikasi Piala Dunia," tegas STY.
Untuk mewujudkan target tersebut, STY telah merancang program latihan khusus yang fokus pada peningkatan fisik, taktik, dan mental pemain.
Selain itu, STY juga menekankan pentingnya analisis mendalam terhadap kekuatan dan kelemahan lawan.
"Pemain Indonesia harus mempelajari dan memahami kekuatan dan kelemahan lawan," ujar STY.
2. Lolos Babak Play-off Piala Dunia 2026
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
Terkini
-
3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
-
Pelatih Baru Timnas Indonesia Sudah Ditemukan? Timur Kapadze: InsyaAllah
-
3 Pemain Timnas Indonesia Sama-sama Gagal Menang di Liga Europa
-
Pesan Timur Kapadze untuk Fans Timnas Indonesia: Assalamualaikum
-
Selamat Datang Pemain Keturunan Rp 1,3 Miliar, Semoga Timnas Indonesia Kembali Bangkit
-
Tak Punya Peluang, Media Vietnam Prediksi Timnas Indonesia U-17 Kalah dari Brasil
-
China dan Venezuela Siap Jegal PSSI! Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Jadi Rebutan
-
PSSI Wajib Gerak Cepat! Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Digoda Haiti
-
Pemain Keturunan Rp 26,07 Miliar Resmi Jadi Musuh Elkan Baggott, Ditunggu Gabung Timnas Indonesia
-
Dirumorkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Juan Carlos Osorio Dituduh Lakukan Hal Memalukan