Suara.com - Gelaran Liga 2 2024/2025 akan diwarnai satu hal menarik. King Erick Cantona dipastikan bakal memperkuat salah satu klub peserta.
Meski demikian, Erick Cantona yang dimaksud di sini berbeda dengan sosok Eric Cantona yang merupakan legenda Manchester United.
King Erick Cantona merupakan bek berusia 20 tahun yang sejak 1 September memutuskan berseragam PSKC Cimahi.
Erick Cantona hengkang ke PSKC Cimahi dari Dewa United U-20 secara gratis sebagaimana menyitat data Transfermarkt.
Menariknya, mantan pemain Kalteng Putra FC U-16 ini akan bermain di bawah kepemimpinan ayahnya sendiri, Kas Hartadi.
Kas Hartadi merupakan pelatih lokal yang sudah malang melintang di Liga Indonesia. Sebelum memperkuat PSKC Cimahi, dia menjabat sebagai pelatih PSIM Yogyakarta musim lalu.
King Erick Cantona lahir pada 23 Desember 2004. Dia saat ini berusia 19 tahun.
Transfermarkt mencatat Erick Cantona bisa bermain di dua posisi berbeda.
Selain gelandang bertahan, King Erick Cantona bisa bermain sebagai bek sayap kanan.
Baca Juga: Komentar Kocak Ragnar Oratmangoen Lihat Egy Maulana Vikri Duel dengan Rizky Ridho di BRI Liga 1
Dengan nama yang mirip dengan legenda sepak bola, warganet menganggap King Erick Cantona tak ubahnya sedang uji nyali.
Sebagai pesepak bola profesional, bukan tak mungkin fans akan selalu menyamakannya dengan Eric Cantona legenda Setan Merah.
"Punya nama seperti ini uji mental dan nyali benar nih. Tapi keren!" tulis salah satu warganet di media sosial X.
Eric Cantona Sebagai Inspirasi
Nama King Erick Cantona terinspirasi dari Eric Cantona, striker legendaris Manchester United.
Penyerang asal Prancis itu diketahui menjadi andalan Manchester United pada medio 1990-an.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Baru 17 Tahun! Cucu Orang Jakarta Ini On Fire di Klub Besar Belanda
-
Rincian Sanksi FIFA ke PSSI dan Pemain Keturunan Timnas Indonesia
-
Ruben Amorim Balas Sindiran Cristiano Ronaldo, Ingatkan Kesalahan di Masa Lalu
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Garudayaksa Tumbang untuk Pertama Kalinya di Championship, Begini Alasan Pelatih
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?