Suara.com - Adhyaksa FC memetik poin penuh saat menjamu Persiku Kudus dalam lanjutan pekan ketiga Grup 2 Pegadaian Liga 2 2024/2025.
Berlaga di Stadion Sriwedari, Solo, Kamis (19/9/2024), kemenangan tuan rumah lewat sepakan kapten Dedi Hartono pada menit ke-53.
Sejak awal laga, Adhyaksa FC mengambil inisiatif menyerang dengan tempo sedang, mencoba menekan pertahanan Persiku Kudus.
Namun, tim tamu tetap solid dalam bertahan, sambil sesekali mencari celah untuk melakukan serangan balik.
Setelah cooling break, permainan berubah drastis. Persiku Kudus yang semula lebih banyak bertahan, mulai membalikkan keadaan dengan menekan pertahanan Adhyaksa FC.
Tempo permainan pun meningkat, tetapi kedua tim gagal mencetak gol hingga peluit babak pertama dibunyikan dengan skor masih 0-0.
Memasuki babak kedua, kedua tim melakukan beberapa pergantian pemain untuk menyegarkan lini serang mereka.
Hasilnya, pada menit ke-53, sang kapten Adhyaksa FC, Dedi Hartono, berhasil memecah kebuntuan.
Mendapatkan umpan lambung dari tengah lapangan, Dedi dengan cerdik menyontek bola dari sudut sempit yang tak mampu diantisipasi oleh kiper Persiku Kudus, membawa timnya unggul 1-0.
Baca Juga: Perjalanan Supardi Nasir Legenda Hidup Persib yang Gabung ke Nusantara United
Tertinggal satu gol, Persiku Kudus berusaha bangkit dan melakukan serangan bertubi-tubi ke pertahanan Adhyaksa FC
Namun, Adhyaksa FC yang nyaman memegang kendali permainan berhasil mempertahankan keunggulan mereka hingga peluit panjang berbunyi.
Dengan kemenangan ini, Adhyaksa FC berhasil naik ke puncak klasemen sementara Liga 2 dengan 6 poin.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Rp288 Miliar! Harga yang Dibayar Neymar untuk Kuasai Nama Pele
-
Kadek Arel: Timnas Indonesia U-22 Penuh 'Lubang' Usai Dibantai Mali, Apa Perbaikannya?
-
Cara Ruben Amorim Bikin Harry Maguire Muak dan Ingin Cabut dari Old Trafford
-
Liverpool Resmi Ditinggal Mohamed Salah pada Desember 2025
-
Erling Haaland Buka Suara Soal Duel Panas Lawan Mancini: Dia Bikin Kesal!
-
Bakat Muda Jawa-Belanda, Pemain Keturunan Indonesia Ikai Muhamad Torehkan 12 Gol!
-
Jurgen Klopp Comeback: Punya Pekerjaan Baru di Piala Dunia 2026
-
Apa Rahasia Timnas Norwegia Bisa Lolos ke Piala Dunia Setelah Absen 27 Tahun?
-
Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026, Pelatih Timnas Nigeria Klaim Kongo Pakai Ilmu Santet
-
Jika Target Tercapai, Segini Ranking FIFA yang Bakal Dicapai Timnas Indonesia