Suara.com - Turnamen sepakbola usia muda level nasional bertajuk Meet the World With SKF bakal segera digelar di Indonesia. ini merupakan turnamem sepak bola usia muda berskala regional.
Ajang ini pertama kali diselenggarakan di Indonesia. Tujuannya adalah untuk diberangkatkan ke festival sepak bola usia muda terbesar dunia yakni Gothia Cup, di Swedia pada 2025.
Acara ini mendapat dukungan dari Ketua Umum PSSI Erick Thohir. Menurutnya, ajang ini fokus pada pembinaan usia muda yang harus didukung.
“Untuk itu, saya hadir di acara Gothia sore ini karena ini dalam rangka membangun dari grassroots terkait pembibitan sepakbola usia muda,” ujar Erick Thohir.
Sekadar informasi, Meet The World adalah bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) SKF melalui SKF Care yang fokus terhadap youth development melalui platform sepak bola. Ini mencerminkan komitmen SKF untuk menciptakan dampak positif pada masyarakat dan lingkungan.
Turnamen ini akan digelar di enam kota, yaitu Jakarta-Bandung (2-3 November), Surabaya-Solo (9-10 November), Makassar (15-16 November), Pekanbaru (16-17 November).
Ada 20 hingga 32 tim kategori U-12 dari masing-masing kota yang akan bersaing untuk lolos ke Grand Finale di Jakarta pada 23-24 November nanti.
Nantinya hanya ada 20 tim terbaik yang akan berpartisipasi untuk menjadi juara dan akan dikirimkan ke Gothia Cup
2025. Sedangkan satu tim lagi yang akan diberangkatkan adalah melalui seleksi yang akan digelar di Papua dan bekerja sama dengan Papua Football Academy (PFA) by Freeport berlangsung di Timika pada 28-30 November 2024.
“Ini adalah cara SKF berkomitmen tidak hanya berorientasi pada bisnis tetapi juga kami mengutamakan nilai nilai SKF melalui program ini. Selanjutnya melalui nilai kerja sama, SKF mengajak Perusahaan industrial lainnya di Indonesia untuk bersama-sama turut mendukung dan mengembangkan program ini. Saya berterima kasih kepada pihak PT Freeport Indonesia yang sudah berpartisipasi bersama kami untuk program ini di Papua,” ujar president director SKF Satheswaran Mayachandran.
Baca Juga: Waspada! Pemain Liverpool Ini Diklaim Punya Darah Malaysia, Bakal Dinaturalisasi?
“Event ini bukan saja hanya sekedar kompetisi tetapi juga membangun karakter generasi muda di Indonesia melalui kerja sama tim, fair play, kepemimpinan leadership dan persahabatan,” jelas Satheswaran Mayachandran.
Chandra Syahriar selaku pihak penyelenggara Meet the World di Indonesia, mengungkapkan antusias yang begitu tinggi dari para peserta.
“Kita tahu sebelumnya sudah banyak tim-tim usia muda yang dikirimkan ke Gothia Cup, melalui berbagai event sepak bola usiamuda. Dengan Meet the World With SKF sebagai Qualifier Nasional Resmi dari Gothia Cup yang baru pertama kali digelar di Indonesia ini kami sangat gembira melihat antusiasme peserta dari 6 kota Qualifier yang sangat banyak yang mencapai 200 tim, dan pastinya mendapatkan pengakuan langsung dari pihak Gothia Cup,” kata Chandra Syahriar.
Di lain pihak, PT Freeport Indonesia menyambut baik adanya kerjasama dengan SKF melalui Papua Football Academy untuk mencaritalenta terbaik yang akan dikirimkan ke Gothia Cup 2025.
“Kami berharap para talenta muda dari Papua yang terpilih nanti bisa mendapatkan pengalaman yang berharga, apalagi Gothia Cup levelnya sudah internasional yang bisa semakin mengasah
skill sepak bola mereka,” pungkas Claus Wamafma, Vice President of Community Development PT Freeport Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
Terkini
-
Kata-kata Harapan Tinggi Bojan Hodak Soal Kualitas Kurzawa dan Potensi Dion Markx di Persib Bandung
-
2 Faktor yang Bikin Timnas Indonesia Bisa Lolos Piala Dunia 2030 di Tangan John Herdman
-
Momen Asyik Ngobrol denggan Jay Idzes, Emil Audero Ditinggal Bus Cremonese?
-
Sembuh dari Cedera, Maarten Paes Masih Jadi Cadangan Mati di FC Dallas
-
Pemain Naturalisasi Ramai Hijrah ke Liga Lokal, Siapa Saja yang Masih Konsisten Main di Luar?
-
Prediksi Skor PSV Eindhoven vs Bayern Munich: Misi Bangkit Die Roten
-
Marselino Ferdinan Pamer Bekas Jahitan Operasi
-
Gianluca Pandeynuwu Resmi ke Arema FC, Siap Panaskan Persaingan Kiper Utama Singo Edan Musim Ini
-
Sanksi FA Hantui Matheus Cunha Usai Selebrasi Kasar Saat Manchester United Bungkam Arsenal
-
Sentuhan Ajaib Michael Carrick, Sulap 2 Pemain Pesakitan Era Amorim Jadi Nyawa Baru Man United