Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, harus segera menyiapkan rencana yang matang menjelang duel melawan Kepulauan Mariana Utara U-17 pada lanjutan Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
Menurut jadwal, pertandingan antara Timnas Indonesia U-17 melawan Kepulauan Mariana Utara U-17 itu bakal berlangsung di Abdullah Alkhalifa Alsabah Stadium, Mishref, pada Jumat (25/10/2024) malam WIB.
Setidaknya, ada beberapa rencana yang mesti disiapkan Timnas Indonesia U-17 untuk mendapatkan momentum yang baik pada persaingan Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 ini.
Berikut Suara.com menyajikan tiga strategi terbaik yang patut dipertimbangkan oleh Nova Arianto saat Timnas Indonesia U-17 menghadapi Kepulauan Mariana Utara U-17.
1. Analisis Laga vs Australia
Hasil pertandingan antara Timnas Australia U-17 melawan Kepulauan Mariana Utara U-17 pada matchday pertama memang layak menjadi bahan analisis yang baik bagi jajaran tim pelatih Timnas Indonesia U-17.
Pasalnya, dari pertandingan ini, Timnas Indonesia U-17 bisa memetakan titik lemah dari pertahanan Kepulauan Mariana Utara U-17 yang bisa dieksploitasi saat berjumpa pada pertandingan kedua Grup G.
Australia U-17 berhasil menang telak dengan skor 19-0 pada laga ini. Dari seluruh gol tersebut, ada celah-celah yang bisa dipelajari oleh Evandra Florasta pada pertemuan nanti.
2. Maksimalkan Margin Gol
Baca Juga: Profil Lathi Al Qallaf, Pemain Timnas Kuwait U-17 yang Berkumis Tebal, Curi Umur?
Timnas Indonesia U-17 juga harus memaksimalkan pertandingan ini untuk mencetak gol sebanyak-banyaknya. Sebab, ini sangat penting untuk bekal lolos dari Grup G.
Jika mampu meraih kemenangan dengan margin gol tinggi, Timnas Indonesia U-17 tentu bisa memiliki modal yang lebih besar untuk menghadapi persaingan di Grup G dalam merebut tiket lolos ke putaran final.
Apalagi, margin gol ini juga bisa menjadi penentu kelolosan skuad Garuda Muda jika nantinya harus melalui jalur runner-up terbaik.
3. Lakukan Rotasi Pemain
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, juga patut mempertimbangkan rencana melakukan rotasi pemain saat menghadapi Kepulauan Mariana Utara U-17 pada pertandingan ini.
Sebab, jika dilihat peta kekuatannya, Timnas Indonesia U-17 jauh lebih unggul ketimbang lawan. Sehingga, pemain-pemain yang belum diturunkan pada laga sebelumnya harus mulai mendapatkan menit bermain.
Berita Terkait
-
Profil Lathi Al Qallaf, Pemain Timnas Kuwait U-17 yang Berkumis Tebal, Curi Umur?
-
Raih 3 Poin, Timnas Indonesia U-17 Jaga Asa ke Final Piala Asia U-17 2025
-
Menang atas Kuwait Belum Cukup, Begini Hitung-hitungan Timnas Indonesia Lolos Piala Asia U-17 2025
-
Blak-Blakan, Matthew Baker Bongkar Kunci Kemenangan Timnas Indonesia U-17
-
2 Kekurangan Timnas Indonesia U-17 saat Kalahkan Kuwait, Nova Arianto Wajib Evaluasi
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Selamat Tinggal Rizky Ridho, Persija Tetap Siap Tempur Hadapi PSIM Yogyakarta
-
3 Negara Asal Calon Pelatih Timnas Indonesia Terungkap, Eropa Semua!
-
Skuad Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025: Ada Marselino Hingga Mauro Zilstra
-
Resmi! Skuad Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
-
Pelatih Brasil Targetkan Tiga Poin Saat Hadapi PSIM Demi Rayakan Ulang Tahun Persija ke-97
-
PSIM Siap Ganggu Pesta Ulang Tahun Persija Jakarta di GBK
-
Ruang Ganti Timnas Indonesia U-22 Mendadak Tegang, Indra Sjafri: Tidak Mudah
-
Persija Jakarta Tanpa Rizky Ridho Lawan PSIM, Souza Punya Rencana Kejutan Baru?
-
Timur Kapadze Sudah Video Call dengan Exco PSSI: Saya Senang
-
Persija Jakarta Bidik Kado Ultah ke-97 dengan Kemenangan Beruntun di SUGBK