Suara.com - Timnas Indonesia akan melawan Jepang dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, 15 November 2024. Skuad Garuda mendapatkan bantuan dari Korea Selatan.
Bantuan dari Korea Selatan untuk timnas Indonesia yakni berupa dukungan langsung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) yang akan jadi venue laga.
Sebagai diaspora Korea yang tinggal di Indonesia, pengusaha bernama Song Chang-geun bakal menyediakan tiket untuk mendukung skuad Garuda.
Melansir dari Yonhap, komunitas orang Korea di Indonesia bakal diberi tiket oleh Song Chang-seun untuk memberikan dukungan langsung kepada Shin Tae-yong serta skuad Garuda.
Dilaporkan bahwa pengusaha itu akan memborong 1.500 tiket bernilai 60 ribu won atau Rp670 ribu untuk diaspora Korea dari siswa sekolah Korea hingga karyawan perusahaan Korea Selatan
"Kecintaan masyarakat lokal terhadap Korea jelas tumbuh sejak Coach Shin menjabat (sebagai pelatih timnas Indonesia)," ucap Song Chang-geun dikutip dari Yonhap.
"Dalam situasi ini, jika kita membentuk suporter bersama, saya berharap hubungan persahabatan kedua negara akan meningkat," imbuhnya.
Oleh sebab itu, di GBK nanti orang Korea juga akan memberikan dukungan terhadap timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.
Adapun skuad Garuda saat ini bertengger di posisi lima klasemen sementara Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan koleksi tiga poin.
Baca Juga: Siapa Jones Schalen? Pemain Keturunan Bogor, Junior Tim Geypens di FC Emmen
Berita Terkait
-
Top Skor Vitesse Buat Keputusan untuk Bela Timnas Indonesia di Akhir Musim
-
Shin Tae-yong Berguru ke Huh Jung-Moo untuk Melawan Jepang, Profilnya Bukan Kaleng-kaleng!
-
Menggila! Statistik Mees Hilgers Usai Cetak Gol dan Bantai Heracles
-
Pertahanan Tangguh! Timnas Indonesia U-17 Tak Kebobolan Selama Kualifikasi Piala Asia U-17 2025
-
Murah Meriah! Persija Patok Harga Segini untuk Real Madrid Jika Ingin Rekrut Rizky Ridho?
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
Terkini
-
Channel Live Timnas Indonesia vs Timnas Mali U-22 Selasa Malam di Leg 2 Laga Uji Coba
-
Setelah Adrian Wibowo, Muncul Pemain Keturunan di Amerika yang Tertarik Bela Timnas Indonesia
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Mali U-22 di Leg 2, Awas Dibantai Lagi
-
Soroti Rumor Jesus Casas ke Timnas Indonesia, Media Irak: Dia Bisa Sukses dengan Mudah
-
Harap-harap Cemas Timnas Indonesia U-22 Tunggu Kepastian Dua Pemain Abroad
-
Begini Kondisi Gelandang Persib Bandung Adam Alis yang Lagi Dicari-cari Polisi Malaysia
-
Gelandang Persib Adam Alis Diburu Polisi Malaysia PDRM Karena Lakukan Ini
-
Pemain Keturunan Indonesia Bosan Dilatih Pep Guardiola: Aku Tidak Menikmatinya
-
PSSI Pertanyakan Sumber Roadmap 3 Halaman yang Beredar di Sosial Media
-
Selamat Tinggal Han Willhoft-King, Pemain Keturunan Indonesia Pilih Tinggalkan Man City