Suara.com - Marselino Ferdinan akhirnya masuk line-up skuad utama Oxford United setelah penantian panjang selama 13 pekan.
Gelandang Timnas Indonesia dalam daftar susunan pemain saat menjamu Hull City di pekan ke-14 Liga Championship Inggris 2024/2025, Rabu (6/11/2024) dini hari WIB.
Meski hanya duduk manis sepanjang 90 menit pertandingan, namun ini sebuah progres apik dari sang pemain yang selama ini banyak berkutat di Oxford United U-21.
Sejauh ini, Marselino Ferdinan sejauh ini baru sekali tampil, itu pun bersama skuad Oxford United U-21.
Meski demikian, kesuksesan pemain berusia 20 tahun itu ke skuad utama mendapat sambutan meriah dari klub.
Bahkan Oxford United memberondong foto Marselino Ferdinan dalam unggahan di akun Instagram @oufcofficial.
"Pertama kali Lino masuk Line-up Oxford," tulis akun tersebut yang dilansir Suara.com, Rabu (6/11/2024).
Sontak saja, unggahan tersebut langsung mendapat respon dari netizen yang sebagian besar berasal dari Indonesia.
"Udah masuk line up saja sudah bagus itu, kalau masuk starting line up harus kerja keras lagi Lino gass terus tetap semangatt," tulis @rian***.
Baca Juga: Maarten Paes Tiba Duluan, Respon Kocak Netizen: Mampir Kediri Dulu, Makan Tahu Takwa
"Marcelino smoga makin bagus dan jadi pemain top dunia," balas @jojo***.
"Terus tingkatkan lagi Lino, agar kamu di mainkan suatu saat , step by step timba ilmu sebanyak mungkin," tulis @rahmat***.
"Lino Masuk line up Oxford menang, Lino main jaid supersub Oxford menang telak, Lino jadi starter Oxford bakal masuk EPL , AAMIIN," timpal @wankur***.
Sementara itu, gol kemenangan Oxford United dicetak oleh bek kanan mereka, Hidde Ter Avest di menit ke-55. Kemenangan itu membuat mereka saat ini duduk di peringkat ke-14 klasemen divisi Championship.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
-
Liverpool Incar Alessandro Bastoni, Siap Bayar Mahar Rp1,7 T ke Inter Milan
-
Jelang Hadapi Brasil, Inilah Kelemahan Dudu Patetuci yang Bisa Dimanfaatkan Nova Arianto
-
Gawat! Status Musafir Persija Jakarta Terancam Diperpanjang
-
Comeback Dramatis! PSBS Biak Tumbangkan Persita 2-1 di Menit Akhir
-
Siapa Siegert Baartman? Rekan Setim Nathan Tjoe-A-On yang Punya Darah Keturunan Bandung
-
Lebih Tinggi dari Target Pelatih, FFI Ingin Timnas Futsal Indonesia Tembus Semifinal
-
FIFA Matchday November 2025 Tak Pengaruhi Ranking FIFA Timnas Indonesia, Lho Kenapa?
-
Rahasia Persija Jakarta Hattrick Kemenangan, Apa Kata Mauricio Souza?
-
Kembali Jadi Musafir, Persija Nantikan Kepastian Main di JIS