Suara.com - Timnas Indonesia akan menjamu Jepang pada lanjutan Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Sesuai jadwal, bentrok pasukan Garuda dengan Samurai Biru akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Jumat (15/11/2024) pukul 19.00 WIB.
Laga itu bakal jadi ujian berat bagi skuad Merah Putih untuk mendapatkan kemenangan pertama di babak ketiga ini.
Mengalahkan tim sekelas Jepang adalah sebuah misi sulit, meski bukan mustahil bisa didapatkan Jay Idzes dan kawan-kawan.
Jelang duel ini, Timnas Indonesia dan Jepang juga berada dalam situasi yang berbeda. Kubu tuan rumah berada di peringkat kelima grup C, sedangkan tim tamu berada di posisi puncak klasemen.
Saat ini, Jepang menjadi tim Asia dengan peringkat tertinggi di ranking FIFA, yakni berada di peringkat ke-15 dunia.
Sementara itu, Indonesia berada di peringkat ke-130 dunia, alias terpaut 115 peringkat dari Kaoru Mitoma dkk.
Namun, bermain di rumah sendiri tentu menjadi motivasi skuad asuhan Shin Tae-yong untuk memberikan perlawanan.
Pertemuan terakhir kedua tim terjadi pada awal tahun 2024 dalam ajang Piala Asia 2023. Indonesia harus mengakui keunggulan Jepang dengan skor 1-3.
Baca Juga: Reuni di GBK, Perbandingan Karier Calvin Verdonk dan Koki Ogawa di NEC Nijmegen
Meski demikian, catatan sejarah pertemuan kedua tim menunjukkan bahwa Timnas Indonesia selalu punya peluang untuk menciptakan kejutan
Belum lagi komposisi Timnas Indonesia saat ini jauh berbeda dibanding saat pertemuan terakhir itu.
Nama-nama seperti Maarten Paes, Jay Idzes, Calvin Verdonk, Thom Haye, Ragnar Oratmangoen hingga Eliano Reijnders jadi sosok baru yang akan dihadapi Jepang.
Belum lagi bintang FC Copenhagen, Kevin Diks yang dipastikan tampil pada laga besok, sekaligus menambah kekuatan lini belakang Indonesia.
Namun, pasukan Samurai Biru punya skuad yang lebih mewah dengan total Market Value sebesar 289,3 juta euro (Rp4,8 triliun), atau unggul 10 kali lipat dari Indonesia dengan 27,48 juta euro (Rp46,8 miliar).
Sederet nama-nama besar yang merumput di Eropa seperti Wataru Endo (Liverpool), Takumi Minamino (AS Monaco), Tafekusa Kubo dari Real Socieded diprediksi turun sejak menit awal
Lalu Kaoru Mitoma dari Brighton & Hove Albion, Daichi Kamada (Crystal Palace), Daizen Maeda (Celtic), kiper Zion Suzuki dari Parma, hingga Hidemasa Morita dari Sporting Lisbon.
Lima pertemuan terakhir Timnas Indonesia vs Jepang:
Jepang vs Indonesia 3-1 Piala Asia 2023 (24 Januari 2024)
Jepang vs Indonesia 5-0 Kualifikasi Piala Dunia 1990 (11 Juni 1989)
Indonesia vs Jepang 0-0 Kualifikasi Piala Dunia 1990 (28 Mei 1989)
Jepang vs Indonesia 2-0 Merdeka Tournament (14 September 1981)
Indonesia vs Japan 2-0 Laga persahabatan (24 Februari 1981)
5 Pertandingan Terakhir Timnas Indonesia:
China 2-1 Indonesia (15 Oktober 2024)
Bahrain 2-2 Indonesia (10 Oktober 2024)
Indonesia 0-0 Australia (10 September 2024)
Arab Saudi 1-1 Indonesia (6 September 2024)
Indonesia 2-0 Filipina (11 Juni 2024)
5 Pertandingan Terakhir Timnas Jepang:
Jepang 1-1 Australia (15 Oktober 2024)
Arab Saudi 0-2 Jepang (11 Oktober 2024)
Bahrain 0-5 Jepang (10 September 2024)
Jepang 7-0 China (5 September 2024)
Jepang 5-0 Suriah (11 Juni 2024)
Prediksi susunan pemain Timnas Indonesia vs Jepang:
Timnas Indonesia (3-5-3): Maarten Paes; Jay Idzes, Kevin Diks, Rizky Ridho; Calvin Verdonk, Sandy Walsh, Thom Haye, Justin Hubner; Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick, Eliano Reijnders.
Pelatih: Shin Tae-yong
Timnas Jepang (3-4-2-1): Zion Suzuki; Ko Itakura, Koki Machida, Yuto Nagamoto; Hidemasa Morita, Wataru Endo, Kaoru Mitoma, Ritsu Doan; Takumino Minamino, Takefusa Kubo; Koki Ogawa.
Pelatih: Hajime Moriyasu
Link Live Streaming: RCTI+ SuperApp.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Bintang Baru Persija Belum Teruji, Jakmania Ingatkan Performa Lapangan Tak Sekadar Track Record
-
Luke Vickery Skiip, Jordi Whermann Jadi Pemain Pertama yang Dinaturalisasi di Era John Herdman?
-
Rachmat Irianto Dipuji Mirip Maradona, Comeback ke Timnas Indonesia?
-
Barcelona vs Copenhagen: Misi Blaugrana Jaga Rekor Unbeaten Lawan Wakil Denmark di Camp Nou
-
Kata-kata Harapan Tinggi Bojan Hodak Soal Kualitas Kurzawa dan Potensi Dion Markx di Persib Bandung
-
2 Faktor yang Bikin Timnas Indonesia Bisa Lolos Piala Dunia 2030 di Tangan John Herdman
-
Momen Asyik Ngobrol denggan Jay Idzes, Emil Audero Ditinggal Bus Cremonese?
-
Sembuh dari Cedera, Maarten Paes Masih Jadi Cadangan Mati di FC Dallas
-
Pemain Naturalisasi Ramai Hijrah ke Liga Lokal, Siapa Saja yang Masih Konsisten Main di Luar?
-
Prediksi Skor PSV Eindhoven vs Bayern Munich: Misi Bangkit Die Roten