Suara.com - Pemain Timnas Indonesia Putra senior Jay Idzes memberikan komentar mengejutkan setelah Timnas Indonesia Putri mencatat prestasi gemilang dengan menjuarai Piala AFF 2024 setelah mengalahkan Kamboja di partai final yang berlangsung di Stadion Nasional Laos Baru, Vientiane, Laos, Kamis (5/12/2024).
Kemenangan ini ditandai dengan skor meyakinkan 3-1, berkat aksi gemilang Reva Octaviani yang mencetak dua gol di menit ke-19 dan ke-58.
Serta kontribusi Sydney Hopper melalui gol indah pada menit ke-35.
Keberhasilan ini menjadi tonggak sejarah baru bagi sepak bola Indonesia.
Trofi Piala AFF 2024 adalah gelar perdana yang diraih Timnas Putri dalam kompetisi ini, sekaligus membuktikan perkembangan pesat sepak bola wanita di Tanah Air.
Jay Idzes turut memberikan respons atas pencapaian bersejarah ini.
Komentarnya muncul di salah satu unggahan Instagram Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, yang mengumumkan keberhasilan Timnas Indonesia Putri.
Dengan sederhana namun bermakna, Jay memberikan dukungan melalui dua emoji tepuk tangan dan api yang melambangkan apresiasi dan semangat.
Responsnya ini mendapat perhatian luas dari para penggemar yang menganggapnya sebagai bentuk motivasi untuk Timnas senior.
Baca Juga: Blackpool: Elkan Baggott Bermasalah
Ungkapan semangat tersebut langsung menuai berbagai tanggapan positif dari netizen.
Beberapa di antaranya berharap semangat kemenangan ini bisa menular ke Timnas Indonesia di kompetisi mendatang. Dukungan ini menjadi tanda optimisme bagi masa depan sepak bola nasional.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Profil Pemain Kesayangan Shin Tae-yong yang Curi Perhatian John Herdman
-
Profil Pemain Gunungkidul Berbandrol Rp3,48 Miliar yang Menarik Perhatian John Herdman
-
Dua Nama Pemain Muda Jadi Sorotan John Herdman Usai Nonton Laga BRI Super League, Siapa Mereka?
-
Cole Palmer Dibidik Manchester United dan Manchester City, Chelsea Ketar-ketir
-
Alasan Deco Ngebet Rekrut Pemain Keturunan Medan Juwensley Onstein, Disebut-sebut Permata Baru
-
Juventus Terasa Hidup Kembali di Tangan Spalletti, Chiellini Punya Masa Depan Cerah
-
Carrick Bongkar Ucapan Solskjaer Usai Dirinya Terpilih Latih Manchester United
-
Menerka Taktik Michael Carrick untuk Jinakkan Arsenal, Bakal Sama Seperti Tekuk Man City?
-
5 Fakta Kekalahan Menyakitkan Liverpool dari Bournemouth: Rekor Buruk The Reds Sejak 2021
-
Pemilu Barcelona Maret 2026 Memanas, Hansi Flick Pasang Badan untuk Joan Laporta