Suara.com - Bek Timnas Indonesia, Rizky Ridho, pernah merasakan ekonominya jatuh saat membela Persebaya Surabaya hingga dirinya harus berjualan ayam dan mengantar pesanan ke orang lain.
Kisah pilu ini diceritakan oleh bek Persija Jakarta itu saat berbincang-bincang dengan Riphan Pradipta dan Mamat Alkatiri di kanal YouTube Sport77 Official.
Rizky Ridho mengaku dirinya mengalami kesulitan saat berhasil menembus tim senior Persebaya Surabaya. Saat dirinya promosi, Liga 1 sempat terhenti akibat pandemi Covid-19.
Akibat Liga 1 terhenti, pemasukan bek yang kini berusia 23 tahun itu pun ikut terhenti dan membuatnya sempat kesulitan finansial.
“Bener-bener karena waktu itu belum sempat nabung, ya cuma habis gara-gara makan sama ngasih orang tua. Jadi sempet waktu itu pegangan uang cuma Rp400 ribu,” kenang Rizky Ridho.
“Jadi kan kayak gaji dipotong 25 persen, saya sudah ambil DP di awal karena udah ngomong buat naikin haji orang tua, dan jadi lebih dikit kan otomatis gaji saya,” lanjutnya.
Karena pemasukannya tersendat, Rizky Ridho pun membantu sang kakak berjualan ayam. Bahkan ia mengantar pesanan itu sendiri ke orang-orang yang memesan.
“Akhirnya sampai saya kadang sempat bantuin kakak saya jual ayam. Kakak saudara saya itu, jadi kayak saya promosiin di Instagram kan waktu itu lumayan kayak Followers udah 30 ribu.”
“Saya Post aja siapa yang mau beli ayam yang ngantar saya sendiri saya bilang gitu. Alhamdulillah, satu hari kayak untung Rp300 ribu, senengnya minta ampun saya,” tambahnya.
Baca Juga: Siapa Matthew Baker? Pemain Keturunan Batak 'Naik Kasta' Timnas Indonesia ke Piala Asia U-20
“Nah terus hari kedua kayak untuk Rp200 ribu, lumayan lah buat tabungan kayak gitu,” pungkas Rizky Ridho.
Beruntung bagi Rizky Ridho, sepak bola Indonesia kemudian bergeliat saat Piala Menpora 2021 digelar.
Saat itu, dirinya sudah menjadi andalan Persebaya di lini belakang.
Usai Piala Menpora 2021, Rizky Ridho mulai dilirik Shin Tae-yong untuk membela Timnas Indonesia senior, yakni di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Sejak saat itu, nama Rizky Ridho meroket dan membuatnya kemudian dipinang Persija Jakarta dengan nilai kontrak yang disebut-sebut mencapai miliaran rupiah per musimnya.
Kini, Rizky Ridho menuai hasil dari kerja kerasnya di masa sulit dan menjadi salah satu pesepak bola Indonesia dengan bayaran termahal.
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Persiapan Lawan Persib Bandung, Ratchaburi FC Rekrut Winger Timnas Thailand
-
Mees Hilgers Berpeluang Susul Jay Idzes ke Serie A Italia
-
John Herdman Pelatih Timnas Indonesia Sekampung dengan Mr Bean hingga Sir Bobby Robson
-
John Herdman Buka Pintu untuk Asisten Pelatih Lokal, PSSI Siapkan Banyak Nama
-
John Herdman Datang ke Indonesia Bersama Satu Asisten Pelatih, Siapakah Dia?
-
John Herdman: Potensi dan Bakat Timnas Indonesia Sangat Besar
-
Sisi Lain Cristian Chivu, Muka Kalem Tapi Bisa Meledak-ledak sampai Kehilangan Suara
-
Siapa Clare Herdman? Sosok Istri yang Setia Mendampingi Karier John Herdman
-
Bos Persik Tolak Mentah-mentah Eks Persib Gabung Persija Jakarta
-
Jarak Makin Lebar, Bintang Keturunan Indonesia Yakin Man City Masih Bisa Jegal Arsenal