Suara.com - Bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers dan pemain keturunan Ryan Flamingo masuk dalam nominasi bek tengah terbaik paruh pertama musim Eredivisie atau Liga Belanda 2024/2025 versi Voetbal Primeur.
Mees Hilgers dan Ryan Flamingo bersanding dengan bek-bek tangguh Eredivisie lain seperti Youri Baas dari Ajax Amsterdam, Jan Van den Bergh (NAC Breda), Olivier Boscagli (PSV), Dávid Hancko (Feyenoord), Nikolai Hopland (SC Heerenveen) dan Josip Sutalo (Ajax).
Voetbal Primeur memasukan nama Mees Hilgers dalam daftar karena dianggap menunjukan performa apik bersama FC Twente sepanjang paruh musim 2024/2025.
Menyitat Transfermarkt, Mees Hilgers telah tampil 20 kali untuk FC Twente di lintas ajang sepanjang musim ini. Dalam periode itu, dia mencetak dua gol dan satu assist.
"Hilgers merupakan salah satu pemain andalan FC Twente musim ini," tulis Voetbal Primeur dikutip pada Kamis (26/12/2024).
Meski belakangan kerap diganggu masalah cedera, Mees Hilgers dianggap merupakan salah satu bek potensial. Apalagi, usianya baru menginjak 23 tahun.
"Bek tengah berusia 23 tahun itu tampaknya siap untuk melangkah maju musim panas mendatang," tulis Voetbal Primeur.
"Kontraknya berlaku hingga pertengahan 2026, yang berarti Twente masih bisa mendapatkan bayaran untuknya saat itu."
Mees Hilgers diharapkan fit saat Timnas Indonesia melanjutkan perjuangannya dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Baca Juga: Senyum Lebar Sang Nenek Saat Maarten Paes Bisikan Kata Ini
Skuad Garuda akan bertandang ke markas Australia dalam laga ketujuh Grup C pada 20 Maret 2025, sebelum menjamu Bahrain lima hari berselang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.
Selain Mees Hilgers, memang terdapat nama Ryan Flamingo selaku pemain keturunan Indonesia dalam daftar nominasi bek terbaik Eredivisie versi Voetbal Primeur.
Namun, Flamingo disebut-sebut tak bisa dinaturalisasi karena garis keturunan Indonesianya sudah melebihi tiga generasi alias tak sesuai persyaratan perubahan asosiasi dari FIFA.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
-
Elkan Baggott Berpotensi Tinggalkan Ipswich Town Demi Menit Bermain Reguler Pada Bursa Transfer
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
-
Bojan Hodak: Federico Barba Punya Kendala Adaptasi di Persib Bandung
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
-
Mario Balotelli Belum Pensiun, Resmi Dikontrak Klub UEA Sampai 2028
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah
-
Ole Gunnar Solskjaer Favorit Kuat, Eks Liverpool Usul MU Boyong Pelatih Ini
-
3 Hari Penentu Juara Paruh Musim Super League 2026, Siapa yang Bertanding?