Suara.com - Persib Bandung sudah fokus mempersiapkan diri untuk menghadapi PSBS Biak, pada pertandingan pekan ke-18 kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, Sabtu (11/1/2025).
PSBS Biak sendiri baru pertama kali menggunakan Stadion Lukas Enembe sebagai homebase di kompetisi BRI Liga 1 2024/2025. Lantaran, sebelumnya memakai Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, sebagai kandangnya.
Menurut pelatih Persib, Bojan Hodak, jelang pertandingan tersebut anak asuhnya harus menempuh perjalanan yang cukup melelahkan. Apalagi, sebelumnya skuat Maung Bandung baru saja melakoni laga tandang menghadapi Bali United.
Lebih lanjut Bojan Hodak menuturkan, setibanya di Jayapura, Kamis (9/1/2025), Marc Klok dan kawan-kawan langsung menjalankan program latihan ringan sekaligus adaptasi cuaca.
Pasalnya, cuaca Jayapura berbeda dengan Kota Bandung, sehingga pasukannya membutuhkan waktu untuk beradaptasi.
"Ya perjalanan panjang karena itu kami lebih fokus dalam melakukan latihan recovery, latihan ringan, tidak begitu intensif," kata Bojan Hodak.
"Kami juga beradaptasi dengan cuaca di sini, karena cuacanya mirip seperti Bali, tidak seperti Bandung. Jadi pemain perlu merasakan itu," jelas pelatih asal Kroasia ini menambahkan.
Meski demikian, Persib datang ke Jayapura dengan kepercayaan diri dan motivasi yang bagus, pasalnya skuat Maung Bandung pada putaran pertama berhasil menjadi juara paruh musim.
Selain itu, skuat Maung Bandung juga menjadi satu-satunya tim yang tidak terkalahkan di kompetisi BRI Liga 1 2024/2025, sehingga pemain memiliki motivasi untuk melanjutkan tren positif tersebut.
Baca Juga: Lalui Perjalanan Melelahkan Hadapi PSBS Biak, Persib Minus 3 Pemain Andalan
"Atmosfernya bagus, kami ada di posisi puncak klasemen dan itu membuat atmosfer di tim bagus," tegasnya.
Sementara itu, pada pertemuan sebelumnya di putaran pertama kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Persib berhasil menaklukkan PSBS Biak dengan skor 4-1. (Rahman)
Kontibutor: Arif Rahman
Berita Terkait
-
Lalui Perjalanan Melelahkan Hadapi PSBS Biak, Persib Minus 3 Pemain Andalan
-
Jack Komboy Pastikan Stadion Lukas Enembe Siap Gelar Laga PSBS Biak vs Persib Bandung
-
Ambisi Bojan Hodak Ukir Sejarah Lagi Bersama Persib Bandung
-
Pasukan Stefano Cugurra Siap Bikin Malu Persib di Wayan Dipta
-
Persib Kehilangan Satu Pemain Andalan Jelang Lawan Bali United, Siapa?
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
Terkini
-
Mengenal Eks Wonderkid Kaiserslautern, Tom Theo Fladung Pemain Keturunan Indonesia
-
Fabio Lefundes Lebih Cocok Latih Timnas Indonesia Dibanding Timur Kapadze?
-
Timur Kapadze ke Media Uzbekistan: Saya Siap Pimpin Timnas Indonesia
-
PSSI Upayakan Marselino Ferdinan Ikut SEA Games, Justin Hubner Belum Diajak
-
Federasi Uzbekistan Gamblang Sebut Timur Kapadze Jadi Pelatih Timnas...
-
Legenda Ian Wright: Si Pembeda Tak Kenal Lelah yang Ubah Sejarah Arsenal
-
Ulah Baru Vinicius Jr! Tuntut Gaji Setara Mbappe, Real MadridEmoh
-
SEA Games 2025 di Thailand, Indra Sjafri Takut Berjanji Kasih Medali Emas
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
Alasan Timur Kapadze Mundur dari Uzbekistan Berkat Dapat Tawaran Jadi Pelatih, ke Timnas Indonesia?