Suara.com - Bojan Hodak, pelatih Persib Bandung, membeberkan alasan merekrut Gervane Kastaneer pada bursa transfer paruh musim kompetisi BRI Liga 1 2024/2025.
Bojan Hodak menuturkan, pemain Timnas Curacao tersebut sengaja didatangkan jelang putaran kedua kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 untuk menambah ketajaman di lini depan.
Lebih lanjut Bojan Hodak menuturkan, Gervane Kastaneer merupakan pemain yang berbeda dari Mailson Lima, lantaran bisa bermain di beberapa posisi dan hal itu sesuai dengan kebutuhan tim.
Sehingga, saat David da Silva tidak bisa tampil, maka Gervane Kastaneer bisa menjadi opsi untuk mengisi lini depan skuat Maung Bandung.
Sebagai informasi, dengan bergabungnya Gervane Kastaneer, maka Mailson Lima tidak akan digunakan lagi pada putaran kedua dan ada opsi dipinjamkan atau dilepas ke klub lain.
"(Gervane Kastaneer didatangkan) Untuk bisa membahayakan, untuk mencetak gol, memberi assist," kata Bojan Hodak.
"Dia pemain yang berbeda ketimbang Lima, dia bisa bermain di posisi David juga karena di putaran pertama ketika David cedera, kami kesulitan, kami tidak punya pemain seperti ini. Dan sayangnya juga Dimas cedera," ucapnya.
Selain bisa mengisi posisi David da Silva, Gervane Kastaneer juga bisa tampil sebagai winger. Sehingga, saat Ciro Alves absen Bojan Hodak memiliki alternatif pemain.
"Jadi Gervane bisa bermain di posisi Ciro, dia juga bisa bermain di posisi striker sebagai backup," ungkapnya.
Baca Juga: Nick Kuipers Waspadai PSBS Biak, Bojan Hodak Sanjung Skuad Badai Pasifik
Mantan pelatih Kuala Lumpur FC ini menuturkan, Gervane Kastaneer memiliki kecepatan dan postur tubuh yang besar, sehingga diharapkan bisa membuat lini depan Persib semakin tajam.
Bojan Hodak sudah tidak sabar untuk mencoba memasang David da Silva dan Gervane Kastaneer, karena pasti bakal membuat lini pertahanan lawan kesulitan.
"Dia punya postur besar, kuat dan cepat, jadi ini akan menarik juga untuk memainkan dia bersama dengan David, bagaimana lawan menghentikan mereka," tegasnya. (Rahman)
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Pascal Struijk Pemain Keturunan Indonesia Berbandrol Rp312 M Dibidik Tottenham
-
Kabar Buruk Irak Jelang Lawan Timnas Indonesia, Ayman Hussein Cedera Hamstring
-
3 Pemain Andalan Merapat, Herve Renard Semringah Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Timnas Indonesia Krisis Kiper, Arab Saudi Bakal Digawangi Rekan Cristiano Ronaldo
-
Prediksi Gol Chelsea vs Liverpool: The Blues Menang 13 Kali, The Reds 16 Kali
-
Chelsea vs Liverpool: Rekor 198 Pertemuan, The Reds Sulit Menang di Stamford Bridge?
-
Jebolan Liga Inggris Curiga Gelagat Wasit Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Doa Jalur Langit! Saudara Seiman Timnas Indonesia Jalani Umroh Jelang Lawan Arab
-
Suara Lantang Pep Guardiola: Hentikan Genosida di Gaza!
-
Acuhkan Indra Sjafri, Tim Geypens Cetak Gol Spektakuler di Belanda