Suara.com - Kevin Diks mencatatkan sejarah baru bagi sepak bola Indonesia. Ia jadi pemain Timnas Indonesia pertama yang bermain di Bundesliga--kasta tertinggi di Liga Jerman.
Kevin Diks resmi bergabung ke klub Borussia Monchengladbach. Tak tanggung-tanggung, klub berjuluk Foals itu memberikan kontrak sampai 2030 kepada Diks.
Pihak Gladbach menyebut bahwa Kevin Diks baru akan bermain di Bundesliga di musim 2025/2026.
"Borussia resmi merekrut pemain bertahan 28 tahun Kevin Diks dari klub divisi satu Denmark, FC Copenhagen untuk musim 2025/2026," tulis akun resmi Gladbach.
"Ia telah menandatangani kontrak dengan Foals hingga 30 Juni 2030," tulis pengumuman klub.
Menjadi pemain Timnas Indonesia pertama yang main di Bundesliga, Kevin Diks mengaku sangat bangga dan bahagia. Ia menyebut sudah tak sabar untuk memberikan penampilan terbaik untuk Gladbach.
"Saya sangat senang pindah ke Borussia. Gladbach ialah klub besar Jerman. Saya bersemangat untuk masa depan," kata Kevin Diks seperti dikutip Suara.com dari laman resmi Gladbach, Senin (27/1).
Meski begitu untuk saat ini Kevin Diks mengaku masih akan tetap fokus bersama FC Copenhagen sampai akhir musim 2024/2025.
"Saya masih memiliki beberapa target penting untuk dicapai di klub saya saat ini dan saya menantikan paruh kedua musim ini bersama FC Copenhagen," ujar Diks.
Baca Juga: Breaking News! Kevin Diks Resmi Gabung ke Borussia Monchengladbach
Sementara itu, direktur olahraga Gladbach, Roland Virkus mengaku senang pihaknya bisa mendapatkan Kevin Diks. Ia mengatakan Diks ialah pemain serba bisa.
"Kevin adalah bek berpengalaman dan serba bisa yang dapat bermain di mana saja, di lini belakang, baik tengah, kiri ataupun kanan," kata Virkus.
"Ia membuat kami lebih fleksibel dalam bertahan dan juga ia orang yang sangat baik dan punya tekad kuat. Ia akan sangat cocok di sini," tambahnya.
Berita Terkait
-
Breaking News! Kevin Diks Resmi Gabung ke Borussia Monchengladbach
-
Pelatih Venezia: Saat Ini Kami Bergantung pada Jay Idzes
-
Istri Shin Tae-yong: Saya Tahu Kamu Lelah, tapi Ada Aku dan Anak-anak
-
Detik-detik Kepergian Shin Tae-yong: Suporter Padati Bandara Soekarno Hatta
-
Publik Belanda Sindir Timnas Indonesia: Itu Tim Orange yang Dibeli Orang Indonesia
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata