Suara.com - Bek kiri Timnas Indonesia, Pratama Arhan, sempat memberikan ancaman kepada istrinya, Azizah Salsha, jika dirinya mulai serius menanggapi sesuatu. Ancaman apa yang diberikannya?
Dari seluruh penggawa Timnas Indonesia, kisah rumah tangga Pratama Arhan menjadi kisah yang paling sering dikulik oleh banyak netizen Tanah Air.
Hal ini tak lepas dari kehadiran sosok Azizah Salsha sebagai istri dari pemain berusia 23 tahun itu, yang memang dikenal sebagai publik figur dan juga selebgram.
Sejak menikah pada Agustus 2023 lalu di Tokyo, Jepang, bahtera rumah tangga Arhan dan Azizah kerap diterpa isu-isu tak sedap.
Isu tak sedap ini ditandai dengan kabar burung bahwa Azizah bersikap dingin terhadap Arhan yang terlihat dari minimnya unggahan soal suaminya di media sosial Instagram.
Lalu setelahnya muncul pula kabar tak sedap soal dugaan perselingkuhan yang dilakukan Azizah. Dugaan perselingkuhan ini kabarnya dibongkar oleh Arhan sendiri.
Karena banyaknya isu-isu tak sedap dalam bahtera rumah tangga keduanya, gerak-gerik Arhan dan Azizah pun hingga kini terus menjadi atensi publik.
Salah satu gerak-gerik keduanya yang menjadi atensi publik adalah soal ancaman yang diberikan Arhan kepada Azizah saat keduanya berada di rumah.
Ancaman seperti apa yang diberikan oleh bek Bangkok United itu untuk sang istri? Usut punya usut, ancaman yang diberikan Arhan tersebut adalah candaan.
Baca Juga: Shin Tae-yong Tendang Rizky Ridho, Netizen: Pelatih Baru Bakal Kayak Gini Juga Nggak?
Ancaman ini hadir saat eks bek PSIS Semarang itu direkam oleh Azizah saat tengah mempersiapkan peralatan untuk Golf di rumah.
Dalam satu momen, Arhan mengatakan bahwa ia bertaruh dengan sang istri untuk mencuci piring. Diyakini, taruhan ini hadir karena keduanya sepakat untuk bertarung di arena Golf.
Kemudian saat tengah mempersiapkan stik Golf-nya, ancaman keluar dari mulut Arhan untuk Azizah, di mana ia siap mengalahkan sang istri dalam olahraga tersebut.
“Siap-siap aja kau kalah. Kalau aku udah serius dengan olahraga, jangankan aku kasih menang,” bunyi nada ancaman yang diberikan Arhan ke Azizah.
Saat Arhan memberikan ancaman itu, terdengar samar-samar suara Azizah menyebut bahwa sang suami ‘sombong’ karena yakin bisa mengalahkannya.
Hingga artikel ini dibuat, video yang diunggah akun @PratamaBola di YouTube Shorts pada Juni 2024 lalu itu ditonton sebanyak 200 ribu kali lebih dan menuai 5 ribu likes lebih.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta Langsung Tanya Jordi Amat Demi Target Juara Liga Indonesia
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
-
Liverpool Disebut Bakal Contek Cara Manchester United: Pecat Slot Angkat Gerrard sebagai Interim
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
Presiden RFEF Klaim Final Piala Dunia 2030 Digelar di Spanyol, FIFA Masih Bungkam
-
John Herdman Pantau Langsung Super League 2025 Demi Cari Asisten Pelatih dan Pemain Berbakat
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United