Suara.com - Pelatih Elkan Baggott di Blackpool, Steve Bruce mengungkapkan kekecewaannya terhadap permainan lamban timnya di babak pertama melawan Burton Albion, Sabtu pekan lalu. Namun dua tetap memberikan apresiasi atas semangat juang yang ditunjukkan The Seasiders di paruh kedua laga.
Bertandang ke Stadion Pirelli, The Seasiders tertinggal satu gol saat jeda setelah Rumarn Burrell, yang baru saja dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Liga Satu Sky Bet Januari, mencetak gol pembuka.
Namun, di penghujung pertandingan, sundulan Albie Morgan memastikan tim tamu membawa pulang satu poin berharga.
Bruce menyoroti lemahnya intensitas permainan timnya sejak awal laga. Ia menilai tim tidak cukup cepat dalam mengalirkan bola, terutama dalam memberikan umpan ke lini depan.
Kondisi ini membuat tim kesulitan menembus pertahanan lawan, yang dikenal memiliki organisasi permainan solid di bawah asuhan Gary Bowyer.
Selain hasil akhir yang memuaskan, Bruce turut memberikan perhatian pada performa para pemain anyar yang menunjukkan kontribusi positif dalam pertandingan ini.
Sammy Silvera kembali mencetak gol, sementara Niall Ennis nyaris menambah skor, meskipun usahanya digagalkan di garis gawang.
“Saya senang kami terus berjuang dan mendapatkan hasil yang setimpal. Kami berhasil bangkit dari ketertinggalan lagi, itu bagus. Sore itu sulit karena kami kurang bersemangat untuk mengoper bola ke depan,” kata dia di laman Blackpool.
Namun, tidak semua kabar baik datang bagi The Seasiders. Tom Bloxham harus menepi akibat cedera betis yang memaksanya absen selama beberapa pekan ke depan.
Baca Juga: Rafael Struick Lagi Bapuk, Media Vietnam: Menderita dan Terpuruk
"Sayangnya, betisnya cedera sehingga dia harus absen setidaknya selama beberapa minggu," katanya.
Setelah hasil imbang ini, The Seasiders akan menghadapi tiga laga kandang berturut-turut, dimulai dengan pertandingan melawan Rotherham United pada Selasa malam.
Bruce berharap timnya dapat memanfaatkan keuntungan bermain di kandang untuk mengamankan kemenangan dan memperbaiki posisi di klasemen.
"Kami sudah mengetuk pintu di kandang sendiri akhir-akhir ini jadi mari berharap kami bisa mendapatkan beberapa kemenangan dari tiga pertandingan berikutnya di kandang," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Prediksi Skor PSV Eindhoven vs Bayern Munich: Misi Bangkit Die Roten
-
Marselino Ferdinan Pamer Bekas Jahitan Operasi
-
Gianluca Pandeynuwu Resmi ke Arema FC, Siap Panaskan Persaingan Kiper Utama Singo Edan Musim Ini
-
Sanksi FA Hantui Matheus Cunha Usai Selebrasi Kasar Saat Manchester United Bungkam Arsenal
-
Sentuhan Ajaib Michael Carrick, Sulap 2 Pemain Pesakitan Era Amorim Jadi Nyawa Baru Man United
-
Resmi! Persija Putus Kontrak Alan Cardoso, Korban Hadirnya Shayne Pattynama?
-
Youssef En-Nesyri Batal ke Juventus, Bianconeri Bidik Joshua Zirkzee
-
CAS Kabulkan Banding Malaysia, 7 Pemain Naturalisasi Terbebas dari Sanksi Berat FIFA Hari Ini
-
Nasib 2 Rekrutan Persib: Layvin Kurzawa Terganjal KITAS, Dion Markx Belum di Bandung
-
Kontrak Harry Kane Diperpanjang Bayern Muenchen Usai Cetak 119 Gol dan Raih Trofi Perdana