Suara.com - Mantan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong beri pembuktian sayang dengan eks anak asuhannya di tim nasional yaitu Justin Hubner. Terbaru, STY kedapatan pajang foto pemain naturalisasi tersebut.
Shin Tae-yong mengunggah foto dirinya bersama dengan Justin Hubner di Instagram stories miliknya. Foto tersebut merupakan postingan akun goalpost_asia yang menanggapi penampilan Hubner bersama Wolverhampton U-21.
Adapun Justin Hubner tampil luar biasa di laga terakhir bersama Wolves U-21 kontra Rochdale AFC pada 12 Februari lalu. Ia sukses menyelamatkan timnya dari kekalahan usai cetak gol di menit-menit akhir pertandingan.
Debut dengan tim utama Wolves
Goalpost_asia menyebut Justin Hubner ada kans menjalani debut bersama tim utama. Ini karena Vitor Pereira, juru formasi anyar Wolves U-21 menyukai skema tiga bek.
"Jadi ada peluang Justin dipanggil ke tim utama," tulis goalpost_asia.
Dalam unggahannya, mereka juga memasukkan komentar Shin Tae-yong mengenai Hubner.
Dikatakan juru formasi asal Korea Selatan tersebut, sang pemain punya menlat yang sangat kuat.
"Justin sudah siap mental. Mentalitasnya kini jauh lebih kuat," kata Shin Tae-yong.
Baca Juga: Simon Tahamata: Saya Sudah Sepakat
Justin Hubner cedera
Justin Hubner mulai mendapat menit bermain setelah pulih dari cedera. Tentu, ini bagus buat meningkatkan pengalaman bertandingnya.
Dengan begitu, kans Justin Hubner membela Timnas Indonesia menjadi terus terbuka.
Terdekat, pelatih Patrick Kluivert akan mempersiapkan tim untuk ajang ronde tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Australia di Sydney pada 20 Maret. Kemudian lima hari setelahnya menjamu Bahrain di Jakarta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
Terkini
-
Harga Tiket Piala Dunia 2026 Meroket Gila-gilaan, Calo Berpotensi Raup Untung Besar
-
Segini Biaya Transfer Ajax Amsterdam untuk Datangkan Maarten Paes dari FC Dallas
-
Alur Kepindahan dan Jadwal Tes Medis Maarten Paes di Ajax Amsterdam: Hampir Gabung ke Feyenoord
-
Intip Latihan Persija Jakarta, John Herdman Beberkan Alasannya
-
Maarten Paes Dikontrak 3,5 Tahun Ajax Amsterdam
-
Di Balik Transfer Maarten Paes ke Ajax Amsterdam, Ada Restu Denny Landzaat dan Jordi Cruyff
-
Maarten Paes Tolak Feyenoord Pilih Ajax, Peran Jordi Cruyff dan Denny Landzaat Jadi Kunci
-
PSSI Ancam Tambah Regulasi Sanksi di Liga 4 Buntut Aksi Brutal Pemain
-
Bakal Bela Ajax Amsterdam, Maarten Paes Cuma Jadi Kiper Pilihan Ketiga?
-
Maarten Paes Selangkah Lagi ke Ajax Dikontrak 3,5 Tahun Ditebus Cuma Rp19,8 Miliar