Suara.com - Indonesia tampaknya memimpin kegilaan sepak bola di sektor sosial media Asia Tenggara. Sebab, jika merujuk peringkat federasi ASEAN dengan followers terbanyak, Indonesia mendominasi di jajaran atas.
Gambaran terkini mengenai pengikut media sosial Federasi Sepak Bola di Asia Tenggara memang memperlihatkan kesenjangan yang mencolok dalam aspek engagement dengan Indonesia mendominasi grafiknya.
Data yang dikumpulkan @seasia.stats pada medio Februari 2025 ini menunjukkan bahwa Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) dan akun Instagram khusus Timnas Indonesia (@timnasindonesia) mendapatkan total pengikut sebanyak 13,5 juta.
Jumlah ini didominasi oleh total akun pengikut @timnasindonesia yang mencapai 7,1 juta followers. Sedangkan jumlah pengikut yang saat ini mengikuti akun @pssi mencapai 6,4 juta followers di Instagram.
Dengan angka sebesar ini, Timnas Indonesia dan PSSI tentu mengungguli rekan-rekan di kawasan regional Asia Tenggara. Sebab, akun terdekat yang berada di peringkat ketiga ialah Instagram Timnas Thailand.
Akun dengan username @changsuek itu sejauh ini baru memiliki sebanyak 987 ribu pengikut di Instagram. Jika digabung dengan jumlah pengikut akun federasinya (@fathailand_official), yang mencapai 81,4 ribu pengikut, jumlahnya jadi 1,1 juta followers.
Yang cukup menarik dari data dari @seasia.stats tersebut mengungkap bahwa Vietnam, negara yang dikenal sebagai negara penggemar berat sepak bola, tidak memiliki kehadiran media sosial resmi untuk federasinya.
Berikut peringkat jumlah pengikut terbanyak di Instagram dari akun-akun federasi sepak bola di kawasan Asia Tenggara alias ASEAN.
1. Timnas Indonesia (@timnasindonesia): 7,1 juta followers
Baca Juga: 3 Alasan PSSI Tak akan Berani Pecat Indra Sjafri
2. PSSI (@pssi): 6,4 juta followers
3. Timnas Thailand (@changsuek): 987 ribu followers
4. FA Malaysia (@famalaysia): 413 ribu followers
5. FFC Cambodia (@ffc_official_ig): 90,3 ribu followers
6. FA Thailand (@fathailand_official): 81,4 ribu followers
7. FA Singapura (@fasingapore): 66 ribu followers
Berita Terkait
-
3 Alasan PSSI Tak akan Berani Pecat Indra Sjafri
-
Ngaku Mau Balik ke Belanda, Ragnar Oratmangoen Ternyata Satu Kampung dengan Legenda MU!
-
Kilas Balik Perjalanan Indra Sjafri Penuhi Target Piala Dunia, Mana yang Paling Mendekati?
-
Susunan Pemain Shin Tae-yong saat Imbangi Uzbekistan, Tanpa Naturalisasi dan Marselino
-
3 Bukti Bahwa Indra Sjafri Hanya Bisa Bersaing di Level Asia Tenggara
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bojan Hodak Akui Layvin Kurzawa Harus Penuhi Satu Syarat Sebelum Jadi Andalan Persib Bandung
-
Informasi Lengkap Piala Asia Futsal 2026, Jadwal Hingga Tiket
-
Update Klasemen La Liga: Barcelona Memimpin Tipis Saat Persaingan Empat Besar Semakin Sengit
-
Akui Kurang Pengalaman, Pelatih Timnas Futsal Indonesia Waspadai Kekuatan Raksasa Asia
-
Inter Milan Menggila Libas Pisa 6-2, Nerazzurri Makin Nyaman di Puncak Klasemen Liga Italia
-
Ambisi Besar Korea Selatan Tumbangkan Timnas Futsal Indonesia, Demi Dongkrak Level
-
Roy Keane Ragukan Michael Carrick, Manchester United Butuh Pelatih Lebih Besar
-
Iran Siapkan Markas Perang di Amerika! Kino Sports Complex Jadi Base Camp Piala Dunia 2026
-
Segini Gaji Shayne Pattynama di Buriram United, Persija Membayar Sama?
-
Layvin Kurzawa ke Persib Disorot FIFA, Misi Besar Maung Bandung Kejar Gelar Tertinggi