Timnas Indonesia U-17 sukses mencetak sejarah baru dengan menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara (ASEAN) yang lolos ke Piala Dunia U-17 2025 di Qatar.
Prestasi ini sekaligus memperkuat posisi Garuda Asia sebagai kekuatan baru sepak bola muda di kawasan.
Kepastian Indonesia sebagai satu-satunya duta ASEAN muncul setelah Vietnam dipastikan gagal melaju dari fase grup Piala Asia U-17 2025. Dalam laga krusial Grup B yang digelar pada Kamis malam (10 April 2025), Vietnam hanya mampu bermain imbang 1-1 saat menghadapi Uni Emirat Arab (UEA).
Dengan hasil tersebut, Vietnam harus puas finis di dasar klasemen setelah mengoleksi tiga poin dari tiga pertandingan—seluruhnya berakhir imbang. Harapan mereka untuk melaju ke babak gugur pun kandas.
Pada pertandingan itu, Vietnam sempat unggul lebih dulu lewat gol Hoang Trong Duy Khang di menit ke-23. Namun, kemenangan yang sudah di depan mata buyar setelah UEA menyamakan kedudukan melalui gol Faisal di menit ke-87.
Berbeda nasib dengan Vietnam, Timnas Indonesia U-17 justru tampil cemerlang di fase grup. Anak asuh Nova Arianto sukses menyapu bersih tiga pertandingan Grup C dengan kemenangan sempurna, mengumpulkan sembilan poin tanpa kebobolan serius.
Garuda Asia menutup fase grup dengan kemenangan meyakinkan 2-0 atas Afghanistan dalam laga yang berlangsung Jumat dini hari (11 April 2025). Sebelumnya, Indonesia juga mencetak kemenangan penting atas Korea Selatan 1-0 dan melibas Yaman dengan skor telak 4-1.
Berkat performa impresif tersebut, Indonesia memastikan satu tempat di babak perempat final Piala Asia U-17 2025 sekaligus mengamankan tiket menuju Piala Dunia U-17 2025 yang akan digelar di Qatar pada bulan November mendatang.
Indonesia kini tercatat sebagai satu dari enam tim wakil Asia yang akan tampil di ajang sepak bola paling bergengsi untuk kategori usia muda tersebut. Lima negara Asia lainnya yang sudah lolos adalah Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, Uzbekistan, dan Uni Emirat Arab.
Baca Juga: Gelandang Stuttgart Laurin Ulrich Bisa Bela Timnas Indonesia? Sederet Fakta Ini Perlu Diketahui
Selain Indonesia dan Vietnam, Thailand juga sempat menjadi harapan ASEAN dalam turnamen ini. Namun, performa buruk di fase grup membuat Thailand harus tersingkir lebih awal setelah menelan tiga kekalahan beruntun dari Uzbekistan, Arab Saudi, dan China. Mereka finis sebagai juru kunci Grup A tanpa memperoleh satu poin pun.
Dengan gugurnya Vietnam dan Thailand, satu-satunya harapan Asia Tenggara kini hanya tertumpu pada pundak Garuda Asia.
Modal performa konsisten dan semangat juang tinggi menjadi bekal penting bagi Indonesia untuk melangkah lebih jauh dan mengharumkan nama kawasan di pentas dunia.
Kontributor : Imadudin Robani Adam
Berita Terkait
-
Daftar Tim ASEAN yang Pernah Cicipi Piala Dunia U-17, Timnas Indonesia Terbaru
-
Sudah Dihubungi PSSI, Harga Pasar Pemain Keturunan Ini Lebih Mahal dari Joey Pelupessy
-
Nova Arianto Enggan Pilih-pilih Lawan di Perempat Final: Semua Punya Kualitas
-
Potensi Patrick Kluivert Lepas dari Taktik Shin Tae-yong saat Lawan China dan Jepang
-
Nova Arianto Buka Suara usai Susah Payah Tundukkan Afghanistan
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Prediksi Lini Tengah Timnas Indonesia usai Eks Kapten Feyenoord Dinaturalisasi: Mewah dan Mematikan!
-
Bojan Hodak Janji Sabar Tunggu Layvin Kurzawa ON Maksimal karena Lama Tak Merumput
-
Harry Maguire Bongkar Rahasia Carrick Bangkitkan MU, Sebut Cunha Pemain Paling Beda di Lapangan
-
Prediksi Skor Benfica vs Real Madrid: Adu Taktik Jose Mourinho Lawan Mantan Anak Asuh
-
3 Permata Tersembunyi, Para Pemain Keturunan Ini Bisa Jadi Target Kejutan John Herdman di Eropa
-
Pratama Arhan Jawab Rumor Pulang Kampung Susul Shayne Pattynama ke Super League
-
Nonton di HP! Link Live Streaming Timnas Futsal Indonesia vs Korea Selatan, Kick-off 19.00 WIB
-
Jadwal Lengkap Piala Asia Futsal 2026, Timnas Indonesia Ditantang Korea Selatan
-
Shayne Pattynama Hengkang ke Persija, Sandy Walsh Dipastikan Bertahan di Buriram United
-
Shayne Pattynama Hingga Top Skor Liga India Gabung Persija, Pimpinan The Jakmania Belum Puas