Persaingan Ketat di Timnas Indonesia
Persaingan di skuad Timnas Indonesia semakin memanas seiring bergabungnya empat pemain naturalisasi baru yang memperkuat komposisi tim. Langkah strategis ini kembali diambil oleh PSSI dalam rangka meningkatkan kualitas Garuda jelang putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Empat nama anyar yang resmi masuk dalam skuad Merah Putih pada Maret 2025 adalah Ole Romeny, Dean James, Emil Audero, dan Joey Pelupessy. Mereka adalah pemain keturunan Indonesia yang mayoritas meniti karier di Eropa, terutama di Belanda dan Italia.
Tiga dari mereka—Ole Romeny, Dean James, dan Joey Pelupessy—telah menjalani debut bersama Timnas Indonesia dalam laga-laga FIFA Matchday bulan Maret. Kehadiran mereka menambah kedalaman skuad serta memberi opsi taktik baru bagi pelatih kepala, Patrick Kluivert.
Romeny dan Dean James tampil dalam dua pertandingan penting melawan Australia dan Bahrain. Kedua laga tersebut merupakan bagian dari lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Sementara itu, Joey Pelupessy ikut memperkuat lini tengah Garuda saat berhadapan dengan Bahrain. Penampilannya mendapat sambutan positif dari penggemar sepak bola Tanah Air yang menyambut hangat kehadiran darah segar di tim nasional.
Gelandang senior Thom Haye pun mengungkapkan rasa antusiasnya atas bergabungnya keempat pemain tersebut. Dalam podcast The Haye Way di kanal YouTube miliknya, pemain yang kini membela Almere City itu menyatakan sudah cukup familiar dengan para pendatang baru, meskipun belum mengenal secara pribadi.
"Ya, saya mengenal mereka. Walau belum pernah bertemu langsung, tapi saya tahu kualitas mereka sebagai pemain profesional," ujar Thom Haye.
Haye menambahkan bahwa ia siap membantu para pemain baru untuk cepat beradaptasi dengan atmosfer tim. Menurutnya, chemistry yang sudah terbentuk dalam skuad saat ini akan mempercepat proses integrasi mereka.
Baca Juga: 3 Alasan Timnas Indonesia Perlu Uji Coba Sebelum Lawan China dan Jepang, Nasib di Ujung Tanduk!
“Hubungan antar pemain di tim ini sangat positif, jadi saya yakin mereka bisa menyatu dengan cepat,” ungkapnya optimistis.
Dengan semakin banyaknya pemain naturalisasi berkualitas yang bergabung, Timnas Indonesia kini memiliki kedalaman skuad yang lebih baik. Ini menjadi sinyal positif menjelang laga-laga krusial yang akan menentukan langkah Garuda menuju Piala Dunia 2026.
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
-
Lawan Korea Utara, Media Asing Puji Kepercayaan Diri Timnas Indonesia U-17
-
Ups Keceplosan! Pelatih Korea Utara Bocorkan Kelemahan Tim Sendiri Jelang Lawan Indonesia U-17
-
3 Pemain Timnas Indonesia U-17 Terganas, Bisa Jadi Kunci Kemenangan Lawan Korut
-
Ole Romeny Sorot Nasib Anak Indonesia: Banyak Talenta Sepak Bola tapi Mereka Tak Selalu Bisa...
-
Latihan Ekstrem Pemain Korut Lawan Timnas U-17: Tempaan Fisik Brutal dan Cuci Otak?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman