Suara.com - Sandy Walsh sempat menceritakan momen yang membuat bulu kuduknya merinding. Momen itu tentu saja saat melakoni laga kandang Timnas Indonesia.
Sandy Walsh merasakan bagaimana atmosfer suporter Timnas Indonesia sulit untuk dilupakan para pemain tim Merah Putih.
Apa yang disampaikan oleh Sandy Walsh diamini oleh jurnalis Belanda, Sam van Raalte. Van Raalte yang sedang menulis buku tentang sepak bola Indonesia bahkan menyebut atmosfer suporter seperti itu tak ditemui di negara lain.
"Misalnya penontonnya jauh lebih beragam. Di Indonesia, Anda juga bisa melihat lebih banyak wanita di tribun, dan Anda juga mendengar mereka bernyanyi," kata van Raalte seperti dilansir dari FHM, Sabtu (19/4).
"Suasanya begitu istimewa karena itu benar-benar berbeda dari tempat lain di dunia," tambahnya.
Perasaan sama juga dialami oleh fisioterapis Timnas Indonesia, Chesley ten Oever. Menurut ten Oever, gairah dan militansi masyarakat Indonesia terhadap sepak bola begitu besar dan luar biasa.
Chesley ten Oever tegaskan apa yang ditunjukkan suporter Timnas Indonesia saat mendukung Jay Idzes dkk melawan Bahrain beberapa waktu lalu tak tertandingi dan benar-benar luar biasa.
Pria yang juga memiliki akar keluarga Indonesia ini mengaku sangat terhormat bisa jadi bagian tim kepelatihan Patrick Kluivert.
"Saya rasa sebagai orang Belanda dengan akar Indonesia, merupakan suatu kehormatan besar untuk terlibat dalam proyek yang luar biasa ini," ucap Chesley.
Baca Juga: Asisten Patrick Kluivert Singgung Presiden Prabowo, Ada Apa?
Ten Oever bercerita bagaimana gairah orang Indonesia seperti berasal dari dunia lain. Fenomena yang menurutnya jarang ia temui.
"Ketika saya pergi ke mal selama periode pertandingan internasional terakhir, saya harus berkedip. Orang-orang datang dari segala arah untk berfoto dan meminta tanda tangan para pemain, bahkan mereka memanggil nama saya," cerita Ten Oever.
"Anda mungkin berpikir bahwa sepak bola di Indonesia menyenangkan untuk ditonton dan suasanya mirip dengan di Eropa. Namun faktanya para suporter mengetahui nama seseorang dari staf medis dan ingin berfoto dengannya, hal itu mungkin tidak terjadi di negara lain," sambungnya.
Atmosfer di Stadion Utama Gelora Bung Karno saat Timnas Indonesia melawan Bahrain beberapa waktu lalu sangat sulit Ten Oever lupakan.
"Saat Anda memasuki stadion bersama tim dan 70ribu orang bernyanyi, melompat, berdoa dan berteriak dalam satu tarikan nafas, itu membuat Anda merinding," kenangnya.
Di lihat dengan mata kepalanya sendiri, Ten Oever mengaku sangat kagum saat semua kalangan, tua, muda, kaya dan miskin semua datang ke stadion untuk mendukung Tim Merah Putih.
Tag
Berita Terkait
-
Asisten Patrick Kluivert Singgung Presiden Prabowo, Ada Apa?
-
Asisten Pelatih Timnas Indonesia Persiapkan Emil Audero Debut Lawan China
-
Erick Thohir: Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026, Peluangnya Masih 50:50
-
Potensi Skuad Garang Timnas Indonesia di Piala AFF U-23, Bisa Diperkuat 3 Pemain Keturunan
-
Mimpi Buruk Timnas Indonesia Kembali ke Malaysia, FAM: Akan Berdampak Positif
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta Langsung Tanya Jordi Amat Demi Target Juara Liga Indonesia
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
-
Liverpool Disebut Bakal Contek Cara Manchester United: Pecat Slot Angkat Gerrard sebagai Interim
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
Presiden RFEF Klaim Final Piala Dunia 2030 Digelar di Spanyol, FIFA Masih Bungkam
-
John Herdman Pantau Langsung Super League 2025 Demi Cari Asisten Pelatih dan Pemain Berbakat
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United