Suara.com - Duo Inzaghi sedang unjuk gigi musim ini. Filippo Inzaghi dan adiknya, Simone Inzaghi, mengukirkan prestasi bagi masing-masing klub yang mereka latih.
Semasa aktif bermain, sang kakak Filippo memang lebih mentereng dan bergelimang gelar dibanding adiknya.
Namun dalam urusan karir kepelatihan, Simone justru punya perjalanan karir yang lebih mentereng daripada kakaknya.
Di musim 2024/25, Simone Inzaghi kembali membawa Inter Milan bersaing di papan atas Serie A dan masih berpeluang menjadi juara.
Selain itu, Inter Milan juga baru saja memastikan diri lolos ke partai final Liga Champions 2024/25 usai menyingkirkan Barcelona di semifinal.
I Nerazzurri lolos dengan dramatis. Usai menahan imbang 3-3 pada leg pertama di Camp Nou, Lautaro Martinez dan kolega menang 4-3 di Giuseppe Meazza.
Pada partai final Liga Champions musim ini, Inter Milan bakal menantang juara Liga Prancis, Paris Saint-Germain (PSG) pada 1 Juni 2025.
Bagi Simone sendiri, ini adalah kali kedua ia membawa Inter Milan lolos ke final Liga Champions.
Sebelumnya pelatih 49 tahun tersebut membawa Inter lolos ke final Liga Champions 2022/23. Sayang saat itu mereka dikalahkan Manchester City.
Baca Juga: Road Final Liga Champions 2024/2025: Head to Head PSG vs Inter Milan
Jika Simone mampu membawa Inter ke final Liga Champions, prestasi Filippo Inzaghi sebetulnya ada di bawahnya secara kelas kompetisi.
Meski begitu, eks striker AC Milan itu tetap layak mendapat apresiasi. Terbaru, ia membawa Pisa SC promosi ke Serie A setelah 34 tahun absen di kasta tertinggi kompetisi Italia.
Kepastian Pisa SC promosi ke Serie A ini didapat usai tim berjuluk Il Torri itu finis di peringkat kedua klasemen Serie B 2024/2205.
Sekilas memang prestasi ini cenderung biasa saja bila dibandingkan dengan adiknya itu. Tapi, bukan kali ini saja dirinya membawa tim arahannya promosi atau naik kasta.
Termasuk dengan Pisa SC, Filippo Inzaghi sudah membawa tiga tim promosi atau naik kasta.
Pertama saat Inzaghi melatih Venezia di musim 2016/17 yang bermain di Serie C. Dalam satu musim saja, Inzaghi membawa Venezia promosi ke Serie B.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Misi Divaldo Alves Selamatkan Persijap Jepara dari Degradasi: Semua Pertandingan Adalah Final
-
Pep Guardiola Sanjung 'Comeback' Rodri, Mampu Ubah Jalannya Pertandingan
-
Pelatih Fulham Marco Silva Murka Usai Gol Crystal Palace Terjadi Saat Timnya Hanya Main 10 Orang
-
Kim Min-jae Dipantau Sejumlah Klub Eropa, Fenerbahce Paling Ngebet
-
Arsenal Tertarik untuk Memboyong Arda Guler
-
Manchester United Diam-diam Pantau Striker Crystal Palace
-
Enzo Maresca Dipecat, Ruben Amorim Menyusul? Oliver Glasner Siap Jadi Pengganti
-
Mantan Striker Liverpool Resmi Gabung Klub Uni Emirat Arab
-
Bak Final, Persijap Jepara Tatap Serius Duel Lawan Persija Jakarta
-
Wahyudi Hamisi Siap Balas Kekalahan Telak Persijap Saat Hadapi Persija Jakarta di BRI Super League