Suara.com - Kehadiran pemain keturunan di Liga 1 Indonesia kian menjadi perbincangan hangat. Dua nama yang kini jadi sorotan adalah Shayne Pattynama dan Thom Haye. Keduanya merupakan pemain keturunan Indonesia yang berpotensi meramaikan kompetisi tertinggi sepak bola Tanah Air musim depan.
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus, menyatakan pihaknya sangat terbuka menyambut kepulangan para pemain keturunan ke kompetisi domestik.
Baginya, jika mereka memilih bermain di Liga 1, hal itu akan memberikan dampak positif bagi perkembangan liga secara keseluruhan.
“Saya banyak mendengar kabar soal pemain keturunan yang tertarik main di sini. Kalau itu benar terjadi, tentu akan menambah semarak dan eksposur Liga 1,” ungkap Ferry dalam jumpa pers di Kantor PT LIB, Senayan, Jakarta Selatan.
Sinyal kedatangan pemain keturunan juga diperkuat pernyataan Chief Operating Officer (COO) Bhayangkara Presisi FC, Sumardji, yang juga menjabat sebagai Ketua Badan Tim Nasional (BTN).
Ia menyebut Bhayangkara berpotensi merekrut pemain timnas yang jarang mendapat menit bermain di klub luar negeri.
Sumardji menyatakan bahwa pihaknya tengah melakukan komunikasi dengan beberapa nama, meski belum bersedia mengungkapkan siapa saja pemain yang dibidik.
Ia hanya memberikan petunjuk bahwa Bhayangkara selalu menyimpan kejutan setiap musim, seperti ketika mereka merekrut Radja Nainggolan pada musim 2023/2024.
"Ada lah," kata dia secara singkat pada 22 April.
Baca Juga: Persib Bandung Ogah Leha-leha, Bojan Hodak: Kalah, Kehilangan Hormat!
Beberapa pemain keturunan Indonesia memang sedang berada dalam fase transisi karier. Shayne Pattynama, misalnya, memutuskan mengakhiri kontraknya lebih cepat dengan klub Belgia, KAS Eupen, setelah kesulitan mendapatkan tempat reguler di tim utama.
Kini, statusnya sebagai free agent membuat banyak klub termasuk dari Liga 1 berpeluang merekrutnya tanpa biaya transfer.
Sementara itu, gelandang berpengalaman Thom Haye juga tengah menanti kepastian masa depan usai Almere City terdegradasi dari Eredivisie.
Kontraknya bersama klub Belanda itu akan berakhir pada 30 Juni 2025. Meski memiliki kans bertahan di Eropa, Haye pernah mengutarakan minatnya untuk menjajal atmosfer Liga 1, bahkan menyebut laga panas Persija vs Persib sebagai salah satu yang ingin ia rasakan secara langsung.
Tidak hanya Shayne dan Haye, nama lain seperti Jordi Amat juga masuk radar klub Liga 1.
Bek tengah naturalisasi berusia 33 tahun ini akan berstatus bebas transfer usai kontraknya bersama Johor Darul Ta'zim (JDT) berakhir pada 31 Mei mendatang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Pemerintah Bekukan Timnas Gabon, Pierre-Emerick Aubameyang Lawan Balik
-
Harga Tiket Selangit Tak Surutkan Minat, Permintaan Tiket Piala Dunia 2026 Makin Meroket
-
Minat Klub Arab Mulai Meredup, Mohamed Salah Bakal Balik ke Serie A Italia?
-
Mikel Arteta Kirim Kode Keras, Arsenal Bakal Gila-gilaan di Bursa Transfer Januari
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, Legenda The Blues Buka Suara: Ada Cerita di Balik Layar
-
FC Utrecht Gantung Nasib 2 Penggawa Timnas Indonesia
-
Hal-hal yang Membuktikan Timnas Indonesia Berada di Level Berbeda Sepanjang 2025
-
Hasil Drawing 16 Besar, Frans Putros: Bagus Bertemu Ratchaburi FC
-
Gelandang Kendal Tornado FC Ingin Ulangi Cerita Manis di Stadion Sriwedari
-
Sunderland 'Raja Seri' Premier League? Raksasa Sekelas City pun Dipaksa Gigit Jari!