Suara.com - Masih ingat dengan nama striker Belanda, Sylvano Comvalius? Ya, Comvalius pernah berkarier di Liga Indonesia bersama sejumlah klub.
Comvalius tercatat pernah membela Bali United, Persipura hingga Arema FC. Sosoknya jadi sorotan saat terlibat cekcok dengan Stefano Lilipaly.
Pemain yang saat ini dipanggil Patrick Kluivert untuk ikuti TC Timnas Indonesia tersebut terlihat adu mulut dengan Comvalius saat sama-sama membela Bali United.
Insiden antara Comvalius dengan Stefano Lilipaly terjadi pada 2017 saat pertandingan antara PSM vs Bali United di Stadion Andi Mattalata.
Saat itu, kedua pemain yang sama-sama lahir di Belanda terlibat cekcok dan hampir adu jotos di pertengahan babak pertama.
Pemicu insiden antara keduanya berawal saat Comvalius memilih untuk menembak bola ketimbang memberikan umpan kepada Fano--sapaan akrab Stefano Lilipaly, yang tak terjaga.
Keduanya kemudian saling adu mulut. Bahkan dari tayangan video yang viral beberapa tahun lalu itu, Comvalius tampak melayangkan pukulan kepada Fano.
Pertengkaran keduanya sempat coba diredam oleh pemain keturunan Belanda lainnya, Irfan Bachdim. Namun keduanya masih sama-sama tersulut emosinya.
Sejumlah pemain PSM dan Bali United hingga wasit itu sampai harus melerai keduanya.
Baca Juga: Sandy Walsh Cedera! Apesnya Timnas Indonesia Jelang Hadapi China
Comvalius sendiri setelah pertandingan selesai di akun sosial media miliknya memberikan klarifikasi.
Menurutnya, perseteruan antara ia dengan Stefano Lilipaly ialah bagian dari dedikasi pemain untuk memberikan yang terbaik untuk tim.
"Sepak bola adalah luapan emosi, dan emosi menghasilkan dedikasi serta tekad untuk memenangi pertandingan. Inilah Jawabannya!" tulis Comvalius.
Setelah bertahun-tahun insiden itu berlalu, bagaimana kabar Comvalius saat ini?
Seperti diketahui, Stefano Lilipaly yang saat ini membela Borneo FC dipanggil oleh Kluivert jelang pertandingan Timnas Indonesia vs China dan Jepang.
Comvalius sendiri sudah pensiun sebagai pemain. Ia terakhir bermain di Quick Boys pada 2022.
Berita Terkait
-
Sandy Walsh Cedera! Apesnya Timnas Indonesia Jelang Hadapi China
-
2 Nama yang Berpeluang Gantikan Denny Landzaat jika Tinggalkan Timnas Indonesia
-
Koneksi Belanda! Patrick Kluivert Bawa Teman saat Inspeksi Lokasi TC Timnas Indonesia di Bali
-
Timnas Indonesia Kehilangan 'Double No.10' Vs China, Ganti Taktik atau Tambal Sulam?
-
Pemanggilan Rafael Struick: Statistiknya Buat Fans Meragukan Kemampuannya
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Inter Milan vs Napoli: Chivu Percaya Pemain Muda, Zielinski dan Bisseck Disiapkan Jadi Starter
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Final Piala Super Spanyol: Courtois vs Joan Garca, Duel Kiper Penentu El Clasico
-
Kata-kata Beckham Putra Usai Bikin Persija Jakarta Menangis di GBLA
-
Legenda Manchester United Kagumi Karakter Rendah Hati Declan Rice, Punya Mental Baja
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan