Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert bersama dengan asistennya Alex Pastoor melakukan survei lokasi training camp (TC) skuad garuda di Bali.
Pemusatan latihan di Pulau Dewa akan dilangsungkan di bali United Training center mulai 26 Mei mendatang.
Kedatangan Patrick Kluivert dan Alex Pastoor ke Bali United Training Center untuk melihat-melihat, sebelum dimulainya persiapan.
"Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert dan asisten pelatih Alex Pastoor mengunjungi Bali United Training Center."
"Kedatangan mereka tentu ingin melihat lapangan yang nantinya akan dipakai untuk pemusatan latihan Timnas Indonesia menghadapi China dan Jepang," tulis akun Bali United di Instagram.
Ya, TC Timnas Indonesia ini untuk mempersiapkan tim jelang laga lanjutan Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Juni mendatang.
Timnas Indonesia terlebih dahulu akan melawan China yang akan dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada 5 Juni mendatang.
Kemudian pada 10 Juni alias lima hari berikutnya, tim Merah Putih akan berhadapan dengan Jepang dalam laga tandang.
Sebanyak 32 pemain dipanggil buat mengikuti pemusatan latihan ini dan berjuang memperebutkan posisi utama.
Baca Juga: Mohon Maaf Jay Idzes Konfirmasi Tak Bisa Main: Saya Dukung dari Bangku Penonton
Nama-nama seperti Maarten Paes, Jay Idzes, Rizky Ridho, Calvin Verdonk, Ricky Kambuaya, Thom Haye, Egy Maulana Vikri, Kevin Diks, hingga Ole Romeny masih menghiasi skuad.
Kluivert juga kembali memanggil Asnawi Mangkualam Bahar, Yakob Sayuri, Yance Sayuri, hingga Stefano Lilipaly yang sempat terpinggirkan dari skuad Merah Putih.
Meski begitu, ada juga pemain yang dicoret karena kondisi kesehatan seperti Ragnar Oratmangoen.
Selain itu, Maarten Paes dan Marselino Ferdinan tak bisa dimainkan saat Timnas Indonesia menghadapi China, yang membuat Kluivert harus putar otak cari penggantinya.
Saat ini Timnas Indonesia menempati peringkat keempat dalam klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tim Merah Putih yang mengoleksi 9 poin ada di bawah Jepang yang sudah dipastikan mendapat tiket ke Piala Dunia 2026 dengan koleksi 20 poin.
Berita Terkait
-
Mempertanyakan Kelayakan Rafael Struick Bela Timnas Indonesia, Statistiknya Patut Dikritisi
-
Breaking News! Timnas Indonesia Ditantang Juara Piala Dunia
-
Psywar Pelatih China: Ejek Fondasi Timnas Indonesia tapi Takut dengan Jay Idzes Cs
-
3 Fakta Unik Pemanggilan Skuad Timnas Indonesia, Ada Nama Pemain Veteran
-
Hati-hati Timnas Indonesia, Alex Pastoor Masuk Daftar Calon Pelatih Ajax Amsterdam
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Keputusan Gila John Herdman Disorot Media Amerika Selatan Usai Resmi Latih Timnas Indonesia
-
Joey Pelupessy Masih Kesal Gagalnya Patrick Kluivert Antar Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
-
Arne Slot Merasa Puas Bisa Tahan Imbang Arsenal
-
Jay Idzes dan Kevin Diks Pimpin Transformasi Karier Pemain Timnas Indonesia di Liga Top Eropa
-
Hokky Caraka Minta Tolong ke John Herdman yang Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
3 Pemain Terbuang Berpeluang Besar Comeback ke Timnas Indonesia Era John Herdman
-
Media Thailand Ungkit Skandal yang Libatkan Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Emil Audero Main Penuh, Cremonese Raih Hasil Imbang 2-2 Lawan Cagliari
-
Pesan Orang Nomor 1 The Jakmania untuk Skuad Persija Jelang Laga Panas Kontra Persib Bandung
-
Exco PSSI Komentari Isu Ricardo Salampessy sampai Eks Como Jadi Asisten John Herdman