Suara.com - Eks Timnas Indonesia, Firza Andika mengaku sudah diincar sejak lama oleh Paul Munster yang kini keduanya berada bersama di Bhayangkara FC.
Firza mengaku sudah diinginkan Paul Munster ketika juru formasi asal Irlandia Utara itu masih menukangi Persebaya Surabaya di Liga 1 2024/2025.
Namun, saat itu Firza tidak bisa menerima tawaran buat bergabung dengan Persebaya karena masih terikat kontrak dengan Persija Jakarta.
Ketika masa baktinya bersama Macan Kemayoran habis, Firza Andika baru bisa bergabung dengan Paul Munster yang saat ini merupakan juru racik Bhayangkara FC.
"Jadi kemarin tuh sempat ditawar Coach Munster ke Persebaya. Tapi saya masih ada kontrak di Persija dan Coach Munster menantikan itu. Akhirnya kami ketemu di sini," kata Firza beberapa waktu lalu.
Firza Andika jadi pemain lokal kedua yang direkrut The Guardians, julukan Bhayangkara FC di bawah komando Paul Munster.
Selain faktor Paul Munster, Firza juga mengungkap faktor dan alasan lain yang membuat dirinya memutuskan hengkang ke Bhayangkara FC.
Ia mengaku memang ada klub lain yang juga menggodanya, tetapi tidak serius seperti Bhayangkara FC..
"Mungkin ada beberapa klub yang nego, cuma 50-50 lah. Enggak pasti. Jadi Bhayangkara mau saya, Bhayangkara lebih pasti dan lebih agresif istilahnya," katanya menjelaskan.
Baca Juga: Eks MU Punya PR Besar di Persija Jakarta, Apa Itu?
Kedekatan geografis juga jadi faktor alasan Firza Andika memilih Bhayangkara. Tim milik Polri itu kini bermarkas di Lampung, sementara dirinya berasal dari Medan.
"Jadi saya memilih Bhayangkara, apalagi saya dekat dengan Sumatera, kan. Jadi kalau pulang juga dekat," tutup pemilik satu caps bersama Timnas Indonesia tersebut.
Bersama Persija, Firza Andika bisa dibilang tampil cukup bagus sejak bergabung pada 2022.
musim 2024-2025, Firza tampil dalam 27 laga dengan catatan satu gol.
Firza Andika sendiri bukan nama baru di dunia sepak bola nasional. Pemain kelahiran Medan, 10 Mei 1999 itu dikenal sebagai bek kiri dengan kemampuan menyerang yang mumpuni.
Ia memulai karier profesionalnya bersama PSMS Medan, sebelum sempat merasakan atmosfer kompetisi Eropa saat bergabung dengan klub Belgia, AFC Tubize, pada 2018.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Alasan PSSI Belum Umumkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
Bos Persija Jakarta Request Wasit Jelang Duel Klasik Kontra Persib Bandung
-
Pemain Keturunan Guinea Akui Susah Payah Bersaing Tembus Skuad Timnas Indonesia U-20
-
Strategi Nova Arianto Cari Pemain Terbaik Timnas Indonesia U-20 Jelang Turnamen Besar Tahun 2026
-
Seleksi Pemain Timnas Indonesia U-20 Sengit, Nova Arianto: Saya yang Minta
-
Chelsea Satu Kemenangan di Desember 2025, Enzo Maresca Dipecat 2026?
-
HUT Jakarta ke-500, Persija Bakal Hadapi Juara Bundesliga
-
Hadapi Ratchaburi FC di 16Besar ACL Two, Persib Bandung Minta Penyesuaian Jadwal Liga
-
Bocoran Jersey Prancis Piala Dunia 2026: Logo Ikonik Retro 90-an Bikin Fans Les Bleus Terpikat
-
Persib vs Persija, Jordi Amat Ngebet Jegal Thom Haye dan Eliano Reijnders