Suara.com - Udinese disinyalir mengibarkan bendera putih tanda menyerah untuk bisa mendapatkan bek Timnas Indonesia, Jay Idzes.
Setelah negosiasi panjang dengan Venezia untuk mendapatkan Jay Idzes, gagal membuahkan hasil—karena persaingan dari Sassuolo dan Bologna—Udinese mengalihkan bidikan ke pemain lain yakni, Armel Bella-Kotchap.
Bek kelahiran Paris yang berdarah Kamerun namun berkewarganegaraan Jerman ini telah mencatat dua caps bersama timnas senior Jerman, setelah melalui jenjang timnas usia muda.
Bersama Southampton, Bella-Kotchap hanya tampil dalam 4 laga musim lalu, sebagian besar di bawah asuhan Ivan Juric yang kini menukangi Atalanta.
Ia masih terikat kontrak hingga Juni 2026 dan memiliki nilai pasar sekitar 10 juta euro, yang juga menarik minat klub-klub seperti Borussia Monchengladbach, Hamburg, dan Anderlecht.
Menariknya dikutip dari data Transfermarkt, Bella-Kotchap bisa menjadi junior Kevin Diks di Gladbach.
Bella-Kotchap merupakan jebolan akademi Gladbach dan baru pindah pada 2015.
Sementara menunggu bek baru, Udinese telah mengamankan dua rekrutan muda potensial dari Prancis.
Klub yang bermarkas di Friuli itu merampungkan kesepakatan untuk Abdoulaye Camara (gelandang bertahan kelahiran 2008, kapten timnas U-17 Prancis) dan Othmane Maamma (penyerang sayap kelahiran 2005, pemain timnas U-20 Maroko).
Baca Juga: Jordi Amat Ambil Tantangan Berat dengan Gabung Persija, Bisa Adaptasi?
Kedua pemain diboyong dari akademi Montpellier.
Jay Idzes Dibidik Sassuolo
Sassuolo dikabarkan telah mengajukan tawaran secara resmi kepada Venezia untuk merekrut Jay Idzes.
"Sassuolo telah mengajukan tawraran resmi dalam beberapa jam terakhir untuk Jay Idzes," tulis laporan trivenetogoal seperti dikutip Suara.com
Bahkan menurut laporan tersebut, nilai yang diajukan resmi Sassuolo mengalahkan nilai tawaran dari Udinese.
"Meskipun nilainya hanya selisih sangat kecil," tulis laporan media Italia tersebut.
Berita Terkait
-
Jordi Amat Ambil Tantangan Berat dengan Gabung Persija, Bisa Adaptasi?
-
Sehabat Apa Frank van Kempen? Pengganti Indra Sjafri di Timnas Indonesia U-20
-
Kenalan dengan Pemain Indonesia di Klub Catalan Barcelona, Cocok Bela Timnas U-17?
-
Tak Hanya Kevin Diks, Ini 7 Pemain Keturunan Indonesia yang Bermain di Jerman
-
Pemain Keturunan Blora Rp 3,4 Miliar Sudah Duluan, Ini Pemain Timnas Indonesia Main di Liga Thailand
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
Mengupas Kekuatan Kepulauan Solomon: Pesaing Berat Selandia Baru yang Jadi Lawan Timnas Indonesia
-
Harry Kane Terancam Catat Rekor Negatif di Liga Champions Saat Hadapi Duet Bek Inggris
-
PSG Diprediksi Jadi Tim Paling Mampu Gagalkan Kans Arsenal Juara Liga Champions
-
2 Gelandang Tajam Bisa Gantikan Sementara Hanif Sjahbandi di Persija Jakarta
-
Dear Persija Jakarta, Jangan Buru-buru Angkut Ivar Jenner
-
5 Pemain Keturunan Bisa Jadi Kunci Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
Jebolan Europa League Selangkah Lagi Perkuat Persija Jakarta, Siapa Dia?
-
Setelah Ivar Jenner, Persija Siapkan Kejutan Besar, Ragnar Oratmangoen ke Jakarta?
-
Gol Cepat Beckham Putra ke Gawang Persija Jadi Ajang Pembuktian Khusus bagi John Herdman
-
2 Kelebihan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Versi Erick Thohir