Suara.com - Pertarungan di Ronde Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia belum lagi dimulai, namun Timnas Indonesia secara tak langsung sudah berhasil mendaratkan "pukulan telak" yang merusak rencana salah satu rival terberatnya, Irak.
Skuad Garuda sukses membuat persiapan tim asuhan Graham Arnold menjadi berantakan.
Menjelang drawing penentuan grup yang akan digelar pekan ini, pelatih Irak, Graham Arnold, harus dibuat putar otak.
Rencana krusial yang sudah ia susun untuk mematangkan timnya pada FIFA Matchday September nanti harus batal di tengah jalan, dan Timnas Indonesia menjadi salah satu penyebab utamanya.
Pelatih asal Australia itu secara terbuka mengakui bahwa ia telah merancang laga uji coba melawan Kuwait untuk menguji kekuatan timnya.
Namun, rencana tersebut gagal total karena Kuwait sudah memiliki jadwal lain, salah satunya melawan skuad Garuda.
"Kami mencoba menghubungi Federasi Sepak Bola Kuwait untuk memainkan pertandingan persahabatan dengan Kuwait pada bulan September, baik di Basra atau bahkan di Kuwait," kata Graham Arnold dikutip dari Iraq News Agency.
"Tetapi mereka meminta maaf karena harus melakukan perjalanan ke Vietnam," kata Graham Arnold, seraya diketahui bahwa lawan Kuwait lainnya di jadwal tersebut adalah Timnas Indonesia.
Langkah gerak cepat PSSI dalam mengamankan lawan uji coba berkualitas di bulan September ternyata memberikan dampak ganda.
Baca Juga: Kata-kata Terakhir Jens Raven Resmi Berpisah dari FC Dordrecht U-21
Selain mematangkan persiapan skuad Garuda, langkah ini juga sukses "mengunci" lawan potensial bagi rival di ronde keempat, memaksa Irak untuk mencari alternatif lain di waktu yang semakin sempit.
Meski rencananya terganggu, Graham Arnold tetap menunjukkan kepercayaan diri tinggi.
Pelatih asal Australia itu menegaskan bahwa persiapan timnya sudah berjalan dan ia tahu betul apa yang dibutuhkan untuk membawa Singa Mesopotamia lolos ke Piala Dunia.
"Persiapan untuk pertandingan yang akan datang telah dimulai sejak beberapa waktu yang lalu," ujar Graham Arnold.
"Saya tahu persis apa yang kami butuhkan untuk lolos ke Piala Dunia," terangnya.
Bahkan, Arnold dengan tegas menyatakan tidak gentar dengan siapa pun lawan yang akan dihadapi nanti, termasuk dua unggulan utama, Qatar dan Arab Saudi.
Berita Terkait
-
Rekor! 17 Klub Incar Jay Idzes
-
Cedera Ole Romeny di Piala Presiden 2025 Jadi Sorotan Pundit: Potensi Ganggu Karier
-
Info A1: Rafael Struick Hampir Gabung Persija, Gagal Karena Minta Keistimewaan
-
Ole Romeny Pamit: Saya Harus Mengundurkan Diri
-
Cara Kerja Patrick Kluivert Diolok-olok, Dibandingkan dengan Pelatih Jepang
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
Terkini
-
Adrian Wibowo Lebih Lama bersama Son Heung-min
-
Hendra Setiawan Tunggu Keputusan PBSI soal Sabar/Reza untuk SEA Games 2025
-
Pelatih Brasil Akui Posisi Persija Jakarta di Papan Atas Klasemen Super League Belum Aman
-
Pelatih Timnas Futsal Putri Indonesia Optimis Tembus Semifinal SEA Games 2025
-
Alex Pastoor Dukung Jordi Cruyff Tinggalkan Timnas Indonesia
-
8 Pemain yang Dicoret dari Skuad Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
-
Kalah dari Lion City Sailors, Marc Klok Soroti Kinerja Wasit dan Singgung VAR
-
Eks Feyenoord Tidak Kaget Giovanni van Bronckhorst Bakal Melatih Timnas Indonesia
-
6 Nama Paling Mencolok dalam Skuad Timnas Indonesia U-22, Siapa Saja?
-
Beban Ultah, Persija Jakarta Bakal Mati-matian Kalahkan PSIM Yogyakarta