Suara.com - Chelsea juara Piala Dunia Antarklub. Chelsea sukses menorehkan sejarah manis di Stadion MetLife, Amerika Serikat, dengan meraih gelar juara Piala Dunia Antarklub 2025. Dalam pertandingan final yang digelar pada Senin (14/7) dini hari WIB, The Blues tampil perkasa dengan menundukkan Paris Saint-Germain (PSG) dengan skor telak 3-0.
Salah satu nama yang mencuri perhatian besar dalam laga itu adalah Cole Palmer, yang tampil memukau sepanjang pertandingan.
Cole Palmer tampil sebagai bintang utama di laga final tersebut. Mantan pemain Manchester City ini menjadi momok menakutkan bagi lini pertahanan PSG.
Palmer tampil tak hanya mencetak gol, tapi juga menunjukkan visi permainan yang luar biasa. Pergerakannya tanpa bola, akurasi tembakan, dan kecerdasannya membaca ruang membuat PSG kewalahan sejak menit awal.
Chelsea tampil trengginas sejak peluit kick-off dibunyikan. Pada menit-menit awal laga, Palmer nyaris membuka keunggulan ketika tendangan kaki kirinya meluncur tipis di sisi kanan gawang Gianluigi Donnarumma.
Tekanan yang konsisten akhirnya berbuah hasil pada menit ke-22
Palmer mencatatkan namanya di papan skor usai menyelesaikan sebuah serangan cepat yang mengandalkan bola-bola direct dari lini tengah.
Tak butuh waktu lama, delapan menit kemudian, Palmer kembali menunjukkan kelasnya. Ia memanfaatkan celah di pertahanan PSG dan mencetak gol kedua bagi Chelsea.
Dengan keunggulan dua gol, Chelsea semakin percaya diri dalam membangun serangan, sementara PSG terlihat kesulitan menembus blok pertahanan lawan.
Menjelang babak pertama usai, tepatnya di menit ke-43, Joao Pedro menambah penderitaan PSG lewat gol ketiga Chelsea.
Baca Juga: Hantam Joao Pedro di Final Piala Dunia Antarklub, Luis Enrique: Saya Bodoh
Meski Pedro yang mencetak gol, kontribusi Palmer kembali krusial
Ia memberikan assist brilian yang membuka ruang bagi Pedro untuk menyelesaikannya dengan sempurna.
Dengan torehan dua gol dan satu assist, tak heran jika Cole Palmer dinobatkan sebagai Player of the Match.
Penampilannya bukan hanya menentukan jalannya pertandingan, tapi juga membuktikan bahwa ia telah menjadi pemain kunci dalam era baru Chelsea di bawah asuhan pelatih Enzo Maresca.
Enzo Maresca layak mendapat kredit atas strategi yang diterapkan. Ia mengandalkan taktik serangan balik cepat dan umpan lambung yang diarahkan langsung ke belakang lini pertahanan PSG.
Strategi ini terbukti efektif dalam mengeksploitasi kelemahan lawan, dan Palmer memainkan peran penting dalam skema tersebut.
Gelar juara ini menambah koleksi trofi internasional Chelsea di ajang Piala Dunia Antarklub
Sebelumnya, klub asal London tersebut mencatat sejarah dengan gelar pertama mereka pada edisi 2021, kala itu menaklukkan Palmeiras di partai puncak.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Layvin Kurzawa Pemain Baru Persib Bandung Bakal Pakai Nomor 3 atau 20?
-
Debut Kai Rooney di Hadapan Michael Carrick, Wayne Rooney Ungkap Rasa Bangga
-
Blunder Saat Inter Milan Menang 6-2, Yann Sommer Jadi Bulan-bulanan Media Italia
-
Bayern Munich Santai soal Masa Depan Harry Kane, Disandingkan dengan Messi dan Ronaldo
-
Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
-
Hadapi PSBS Biak, Marc Klok Ingin Lanjutkan Tren Positif Persib
-
Jamu Persiku Kudus, Kendal Tornado FC Ingin Jaga Konsistensi Kemenangan di Sriwedari
-
Persib Bandung vs PSBS Biak, Bojan Minta Anak Asuhnya Tampil 100 Persen
-
Prediksi Skor AS Roma vs AC Milan: Duel Penentu Papan Atas Serie A di Stadion Olimpico
-
Prediksi Skor Crystal Palace vs Chelsea: The Blues Bidik Kemenangan Beruntun di Selhurst Park