Suara.com - Persib Bandung memberikan kode akan kembali mengumumkan pemain anyar, untuk persiapan mengarungi musim 2025/2026
Kode Persib Bandung akan mengumumkan kembali pemain anyar untuk persiapan mengarungi musim 2025/2026, disampaikan melalui karangan bunga di jantung Kota Bandung.
Karangan bunga tersebut bertuliskan 'Wilujeng Sumping di Persib' dan tersimpan di trotoar Jalan Asia Afrika, Kota Bandung, Selasa (15/7/2025).
Tepat di bawah kutipan lirik ikonik karya Pidi Baiq: “Dan Bandung bagiku bukan cuma masalah geografis, lebih jauh dari itu melibatkan perasaan, yang bersamaku ketika sunyi" karangan bunga tersebut tersimpan.
Head of Communications PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Adhi Pratama, mengatakan karangan bunga tersebut menjadi isyarat, sebuah teaser yang menyimpan pesan akan datang satu lagi penguat baru bagi Persib.
Adhi mengatakan, ada beberapa pertimbangan dalam menentukan media untuk menyampaikan pesan khususnya dalam pengumuman pemain.
"Persib selalu percaya bahwa komunikasi bukan hanya soal menyampaikan informasi, tapi juga menciptakan pengalaman dan membangun keterikatan emosional," kata Adhi.
"Maka ketika kami memutuskan untuk menggunakan karangan bunga sebagai medium pengumuman pemain baru, itu bukan keputusan estetis semata—melainkan bentuk penghormatan terhadap kota ini dan orang-orang yang mencintainya," ujarnya.
Lebih lanjut Adhi menuturkan, manajemen Persib ingin pengumuman pemain anyar ini menjadi salah satu hal yang bakal diingat oleh Bobotoh.
Baca Juga: BRI Super League: Wiliam Marcilio Harap Persib Awali Kompetisi dengan Baik
"Kami ingin setiap pengumuman terasa personal, akrab, dan punya jiwa. Karena di Bandung, sepak bola adalah perasaan," jelasnya.
Pendekatan ini menjadi, menurut Adhi menjadi bagian dari strategi komunikasi Persib yang terus bereksperimen dengan kanal-kanal kreatif dan menyentuh sisi emosional Boboto.
Kota ini bukan hanya tempat bermain bagi skuad Maung Bandung, tetapi ruang batin yang hidup bersama klub dan warganya.
"Maka, narasi besar dalam setiap langkah Persib selalu melibatkan cerita, rasa, dan penghormatan terhadap Bandung dan orang-orangnya," tegasnya.
Sebelumnya, mengumumkan sejumlah rekrutan anyar untuk persiapan mengarungi musim 2025/2026 lewat medium yang tidak biasa.
Beberapa medium yang digunakan untuk mengumumkan pemain anyar Persib di antaranya videotron, brosur, mobitron, bioskop, hingga kartu pos.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Ivan Zamorano Bongkar Kelemahan Arsenal, Inter Milan Bukan Tim Kelas Dua
-
Marseille Ingin Pinjam Ethan Nwaneri, Ini Dua Syarat Tak Boleh Ditawar-tawar dari Arsenal
-
Bukan Carrick Ball, Ternyata Ini Strategi Manchester United Saat Tekuk Manchester City
-
Link Live Streaming Inter Milan vs Arsenal: Jaminan Laga Sengit di Giuseppe Meazza
-
Di Balik Gemilang Eberechi Eze, Ada Cinta Istri yang Menjaganya Tetap Membumi
-
Link Live Streaming Bodo/Glimt vs Manchester City: Tantangan Berat The Citizen
-
Diming-imingi Duit Banyak, Romelu Lukaku Pilih Setia dengan Napoli
-
Bobotoh Bersuara: Soal Eks PSG Layvin Kurzawa Dirumorkan ke Persib
-
Dituding Tak Hormati Lawan, Dominik Szoboszlai: Saya Akan Melakukan Hal yang Sama
-
Deretan Fakta Menarik Jelang Inter Milan vs Arsenal: Misi The Gunners 7 Kemenangan Beruntun