Suara.com - Timnas Indonesia U-23 kembali gagal mengakhiri tren negatif saat bersua Malaysia U-23.
Dalam laga terakhir Grup A Piala AFF U-23 2025 yang berlangsung sengit, Garuda Muda harus puas berbagi angka dengan skor kacamata 0-0.
Meski hasil imbang tersebut cukup mengantarkan Indonesia U-23 ke babak semifinal, catatan buruk atas Malaysia U-23 di ajang ini justru terus berlanjut.
Di sisi lain, hasil ini sekaligus membuat Harimau Muda harus tersingkir lebih awal dari turnamen.
[Suara.com/Alfian Winanto]
Pertemuan tanpa pemenang itu memperpanjang rentetan kegagalan Indonesia U-23 meraih kemenangan atas Malaysia U-23 di sepanjang sejarah Piala AFF U-23.
Hingga kini, Garuda Muda belum pernah menang dalam tiga laga terakhir kontra rival regional tersebut di ajang ini.
Dari total tiga pertemuan di Piala AFF U-23, Indonesia U-23 hanya bisa mengoleksi dua hasil imbang dan satu kali menelan kekalahan.
Kemenangan masih menjadi hal yang belum dirasakan Garuda Muda saat menghadapi Harimau Muda di turnamen ini.
Satu-satunya kekalahan Indonesia U-23 terjadi pada edisi 2023. Saat itu, skuad Malaysia U-23 sukses menaklukkan Garuda Muda dengan skor 2-1.
Baca Juga: Masalah Timnas Indonesia Itu-itu Saja dari U-23 hingga Senior, Erick Thohir: Ternyata Benar
Dua gol kemenangan dicetak Fergus Tierney, pemain yang masih menjadi bagian dari tim hingga edisi 2025.
Sementara satu gol balasan dicetak oleh Ramadhan Sananta yang kini sudah melewati batas usia U-23.
Rekor pertemuan kedua tim sejauh ini menunjukkan dominasi Malaysia U-23 yang belum bisa dipatahkan.
Duel pertama pada edisi 2019 berakhir imbang 2-2, disusul kekalahan 2-1 pada edisi 2023, dan hasil imbang 0-0 di edisi 2025.
Meski mampu melangkah ke semifinal, ketidakmampuan untuk menaklukkan Malaysia tetap menjadi pekerjaan rumah besar bagi skuad asuhan pelatih Shin Tae-yong.
Hasil ini menegaskan bahwa Indonesia U-23 masih kesulitan saat menghadapi rival berat seperti Harimau Muda di level usia muda.
Berita Terkait
-
Bek Timnas Malaysia U-23 Jadi Sorotan Netizen, Kumis Tebal di Usia yang Baru 21 Tahun
-
Top Skor Sementara Piala AFF U-23 2025: Jens Raven Teratas
-
Clean Sheet Lagi, Gerald Vanenburg Puas dengan Performa Timnas Indonesia
-
Di Balik Pujian ke Semifinal Piala AFF U-23 2025, Timnas Indonesia U-23 Tak Sebagus Itu Kok
-
Sejarah Pertemuan Indonesia dan Malaysia di Piala AFF U-23, Skuat Garuda Muda Kalah Mentereng!
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
Terkini
-
Debut John Herdman di Depan Mata, PSSI Titip Pesan Penting untuk Timnas Indonesia
-
Selebrasi Minum Bir, Sindiran Jude Bellingham untuk Tukang Julid
-
Persija Dihukum Komdis! Macan Kemayoran Pincang Hadapi MU di Stadion GBK
-
Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Sapu Bersih Kemenangan di FIFA Series 2026
-
Saat Kecil Nonton di TV, Gabriel Jesus Terharu Bisa Cetak Gol di San Siro
-
Pelatih Bulgaria Ternyata Mantan Bintang Persipura! Intip Profil Aleksandar Dimitrov
-
Inter Milan Ingin Boyong Emiliano Martinez, Sudah Masuk Tahap Negosiasi
-
Pecahkan Rekor di Italia, Mikel Arteta: Inter Milan Tim yang Sangat Bagus
-
Liga Champions: Dalih Pelatih Inter Milan usai Dibantai Arsenal
-
Alasan Persik Kediri Lepas M Khanafi ke Borneo FC, Ternyata Karena Hal Tak Terduga