Suara.com - Kepindahan Jay Idzes dari Venezia ke Sassuolo menjadi sorotan besar di bursa transfer musim panas Serie A Italia.
Sassuolo resmi mengumumkan perekrutan bek Timnas Indonesia tersebut pada Sabtu, 9 Agustus 2025.
Sebelumnya, nama Jay juga sempat dikaitkan dengan klub Italia lainnya seperti Udinese dan Torino.
Namun, klub berjuluk Neroverde atau Hitam Hijau itu akhirnya berhasil mengamankan tanda tangan pemain berusia 25 tahun tersebut.
Jay direkrut untuk memperkuat sektor pertahanan yang musim lalu menjadi salah satu titik lemah Sassuolo.
Untuk mendapatkan jasanya, Sassuolo mengeluarkan biaya transfer senilai 8 juta euro atau sekitar Rp151,7 miliar.
Selain itu, Venezia juga berpotensi menerima bonus tambahan sebesar 500 ribu euro atau sekitar Rp9,4 miliar.
Nilai kontrak ini membuat gaji Jay Idzes menjadi salah satu bek Asia Tenggara dengan harga transfer tertinggi di Eropa.
Dampak positif kepindahan ini juga terasa pada pendapatan pribadi Jay Idzes.
Baca Juga: Update Pemain Abroad: Nathan Tjoe-A-On Debut Pahit, Eliano Menang, Mees Hilgers Hilang
Gaji tahunannya di Sassuolo diperkirakan mencapai 1,1 juta euro atau setara Rp20,8 miliar.
Jumlah itu melonjak signifikan dibandingkan saat ia membela Venezia yang hanya sekitar 300 ribu euro atau Rp5,6 miliar per tahun.
Kenaikan gaji ini menjadi bukti peningkatan nilai pasar dan kualitas permainan sang bek.
Jay Idzes sendiri dikenal sebagai pemain yang memiliki kemampuan membaca permainan dengan baik.
Pada musim lalu bersama Venezia, ia menjadi salah satu tembok kokoh di lini belakang tim.
Dalam 38 pertandingan Serie A musim 2024/2025, gawang Venezia hanya kebobolan 56 gol.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tolak Merger dengan Grab, Investor Kakap GoTo Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
Terkini
-
Selamat Tinggal, Heimir Hallgrimsson Tidak Tertarik Melatih Timnas Indonesia
-
Tanggapan Exco PSSI Soal Timur Kapadze Selangkah Lagi Melatih Timnas Indonesia
-
Pengganti Alfredo Vera, Madura United Umumkan Pelatih Baru dari Brasil
-
Demi Emas SEA Games 2025, Muhammad Ferarri Antusias Timnas Indonesia U-22 Hadapi Mali
-
Welcome to Indonesia Timur Kapadze, Sesaat Lagi Akan Diumumkan PSSI!
-
Kalahkan Dewa United, Tomas Trucha Sebut PSM Makassar Masih Harus Banyak Berbenah
-
Masa Depan Belum Jelas, Andreas Christensen Ingin Bertahan di Barcelona
-
Seperti Lionel Messi di Argentina, Casemiro Anggap Brasil Masih Butuh Neymar
-
Real Madrid Siap Bajak Bomber Muda Levante, Siapkan Mahar Rp1,7 Triliun
-
Pemain Keturunan Surabaya Percepat Pesta Pernikahan Demi Bisa Bela Timnas