Suara.com - Masa depan pemain keturunan Indonesia, Pascal Struijk di Leeds United kembali jadi bahan perbincangan panas jelang penutupan bursa transfer musim panas 2025.
Struijk dilaporkan masuk radar Villarreal, yang tengah mencari tambahan pemain belakang berpengalaman untuk memperkuat lini pertahanan mereka.
Situasi finansial Leeds membuat posisinya rawan.
Sejak awal musim panas, rumor hengkang Struijk mencuat lantaran ia disebut bisa menjadi pemain yang dijual untuk membantu klub memenuhi aturan Profitability and Sustainability Rules (PSR).
Sejumlah jurnalis Inggris, termasuk Adam Pope dan Graham Smyth, menilai Leeds mungkin harus melepas salah satu aset bernilai tinggi mereka seperti Struijk, Wilfried Gnonto, atau Mateo Joseph.
Jika sebelumnya Struijk sempat dikaitkan dengan PSV Eindhoven, kini giliran Villarreal yang menunjukkan minat serius.
Klub La Liga itu diyakini siap mengajukan tawaran jika Leeds membuka pintu negosiasi.
Meski begitu, menurut laporan The Athletic, Leeds tidak berada dalam posisi terdesak untuk menjual pada musim panas ini.
Beren Cross, salah satu jurnalis yang dekat dengan klub, menjelaskan bahwa tenggat akuntansi PSR baru jatuh pada 30 Juni 2026.
Baca Juga: Gila! Manchester United Cuci Gudang: 5 Pemain Out Jelang Deadline Day
Artinya, Leeds masih bisa menunda penjualan hingga Januari mendatang atau musim panas tahun depan, sembari tetap mengandalkan kekuatan penuh di musim ini.
“Poin pentingnya, Leeds bisa tetap mempertahankan pemain inti setidaknya sampai akhir musim ini. Penjualan besar bisa dilakukan nanti, ketika klub sudah lebih tahu kebutuhan mereka untuk musim 2026/27,” ujar Cross di leedsunited.news
Performa Impresif Lawan Everton
Di tengah spekulasi transfer, pemain keturunan Indonesia itu justru menunjukkan performa yang menegaskan betapa berharganya ia bagi Leeds.
Saat melawan Everton, ia mencatat statistik yang mengesankan: 69 operan sukses dari 70 percobaan, terbanyak di lapangan.
Ia juga mencatat tujuh sapuan dengan kepala, lebih banyak dari pemain mana pun, serta menempati peringkat keempat dengan rating 7,5 versi FotMob.
Berita Terkait
-
Gila! Manchester United Cuci Gudang: 5 Pemain Out Jelang Deadline Day
-
Robert Lewandowski Mulai Uzur, Barcelona Bidik Julian Alvarez
-
Carlos Baleba Sulit Didapat, MU Rogoh Kocek Rp1,4 Triliun Goda Camavinga
-
Ngambek Tak Jadi Pindah, Alan Shearer Tampar Alexander Isak
-
Kai Havertz Cedera, Arsenal Panaskan Perburuan Alexander Isak
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Insiden Horor Liga 2: Pemain Persikad Gegar Otak, PSSI Minta Komdis Bertindak Tegas
-
Ambisi Bintang Persib: Marc Klok Ingin Ukir Sejarah Bersama Timnas Indonesia
-
Rekan Sandy Walsh Bongkar Keruwetan Transfer di FC Twente, Singgung Nasib Mees Hilgers
-
Arab Saudi Iming-imingi Bruno Fernandes Gaji Rp13 Miliar, Ruben Amorim Pasrah
-
Dipanggil Gattuso ke Timnas Italia, Allegri Kaget Matteo Gabbia Sebagus Itu
-
Dapat Kartu Merah Saat Lawan PSV, Pemain Keturunan Indonesia Merengek: Wasit Gak Adil
-
Arab Saudi Diharamkan Imbang Apalagi Kalah Lawan Timnas Indonesia
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Pundit Arab Ingatkan Herve Renard: Timnas Indonesia Tak Bisa Lagi Diremehkan!
-
Trik Gila Herve Renard! Kiper Saudi Ditempa Bola Lonjong Hadapi Timnas Indonesia