Suara.com - PSSI telah membuka penjualan tiket untuk dua pertandingan Timnas Indonesia U-23 pada ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 2026 Grup J. Garuda Muda dijadwalkan menghadapi Laos dan Makau di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, pada bulan September mendatang.
Tiket bisa diperoleh melalui aplikasi Livin by Mandiri dengan harga mulai dari Rp100.000. Dua kategori termurah yang dibuka adalah Aqua Garuda North dan Astra Financial Garuda North.
Selain itu, tersedia dua kategori lainnya, yakni Freeport Garuda East dengan harga Rp200.000, serta Mandiri Garuda West sebagai kategori paling mahal dengan banderol Rp300.000.
Indonesia menjadi salah satu dari 11 negara tuan rumah kualifikasi, bersama Yordania (Grup A), Myanmar (Grup B), Vietnam (Grup C), China (Grup D), Kirgizstan (Grup E), Thailand (Grup F), Kamboja (Grup G), Qatar (Grup H), Uni Emirat Arab (Grup I), dan Tajikistan (Grup K).
Kualifikasi berlangsung pada 3–9 September 2025. Tim asuhan Gerald Vanenburg akan membuka laga perdana melawan Laos pada 3 September, kemudian berjumpa Makau pada 6 September, dan menutup fase grup dengan duel melawan Korea Selatan pada 9 September.
Pertandingan terakhir akan menjadi reuni Garuda Muda dengan mantan pelatih mereka, Shin Tae-yong, yang kini menukangi tim Korsel U-23.
Format turnamen menetapkan bahwa 11 juara grup plus 4 runner-up terbaik akan melaju ke putaran final yang digelar di Arab Saudi pada Januari 2026.
Pada edisi sebelumnya di Qatar tahun 2024, Indonesia yang saat itu masih dipimpin Shin Tae-yong berhasil menembus babak semifinal. Namun, langkah Garuda Muda terhenti setelah kalah 1-2 dari Irak di perebutan tempat ketiga.
Tiket ke putaran final saat itu diraih dengan status juara grup kualifikasi di Stadion Manahan, Solo, setelah menaklukkan China Taipei 9-0 dan Turkmenistan 2-0.
Baca Juga: Rafael Struick Turun Kasta Dipanggil ke Timnas Indonesia U-23
Harga tiket pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Laos & Makau di Sidoarjo:
Mandiri Garuda West: Rp300.000
Freeport Garuda East: Rp200.000
Aqua Garuda North: Rp100.000
Astra Financial Garuda North: Rp100.000.
(Antara)
Berita Terkait
-
Rafael Struick Turun Kasta Dipanggil ke Timnas Indonesia U-23
-
Persija Jakarta Kirim Dua Pemain ke Timnas Indonesia U-23, Siapa?
-
Rafael Struick Dipanggil U-23, Absen Bela Timnas Indonesia Senior?
-
Pemain Timnas Indonesia Menangis Sesenggukan di Hadapan Shin Tae-yong
-
Kembali ke Indonesia, Ahn Hyo Seop Gelar Fan Meeting di Jakarta Akhir Pekan Ini
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Senyum Lebar John Herdman Tiba di Indonesia Bareng Bang Jay, Bakal Nonton Persib vs Persija?
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Ole Gunnar Solskjaer Makin Dekat Kembali ke Manchester United
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Tak Mau Seperti Timnas Indonesia, Exco Federasi Tunisia Tolak Patrick Kluivert
-
Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Sindir Mbappe
-
Gagal Gaet Joao Cancelo, Inter Milan Bidik Wing-Back Brasil Fiorentina Dodo
-
Rekor Tak Tersentuh! Persib Empat Laga Tak Terkalahkan dari Persija, Bojan Hodak Pede
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU