Suara.com - Pertandingan pekan ketiga BRI Super League 2025/2026 menghasilkan sejumlah nama pemain yang mengukir performa impresif. Mereka sukses tampil bersinar dan membawa timnya meraih hasil optimal.
Beberapa pemain tersebut berhasil mengukir gol yang fantastis, sehingga membawa timnya masing-masing mengamankan tiga poin pada pekan ketiga. Ada pula yang punya performa top di bawah mistar gawang.
Setidaknya, ketiga nama ini terhitung yang paling menonjol, meskipun sebetulnya ada banyak pemain-pemain yang juga mengukir performa oke pada pekan ketiga ini.
Lantas, siapa saja sosok pemain yang sukses mengukir performa menawan sepanjang berlangsungnya pekan ketiga BRI Super League 2025/2026? Berikut Suara.com menyajikan ulasannya.
1. Joel Vinicius (Borneo FC)
Borneo FC memiliki duet penyerang asing yang sangat produktif pada pekan ketiga, dan Joel Vinicius adalah salah satunya. Meskipun Mariano Peralta juga tampil konsisten, Vinicius layak mendapat apresiasi khusus.
Yang terbaru, penyerang asal Brasil ini menghasilkan performa yang luar biasa setelah mencetak dua gol untuk membantu Pesut Etam menggasak Persijap Jepara dengan skor 3-1 pada pekan ketiga.
Dengan kontribusi itu, Borneo FC berhasil mempertahankan rekor sempurna mereka dan memuncaki klasemen sementara. Duetnya dengan Mariano Peralta diprediksi akan menjadi salah satu yang paling mematikan di BRI Super League musim ini.
2. Cahya Supriadi (PSIM Yogyakarta)
Baca Juga: Hanya Imbang Kontra PSIM, Marc Klok Ungkap Penyesalan dan Janji ke Bobotoh
Salah satu pemain lokal yang layak mendapatkan apresiasi khusus pada pekan ketiga ini ialah Cahya Supriadi. Penjaga gawang PSIM Yogyakarta itu mengukir performa yang luar biasa saat menghadapi Persib Bandung.
Memang, duel antara PSIM dengan Persib berakhir dengan skor imbang 1-1. Namun, tanpa kehadiran Cahya Supriadi, Laskar Mataram tampaknya bakal kehilangan poin di kandangnya sendiri.
Pasalnya, Cahya sukses menggagalkan dua penalti Persib pada pertandingan ini. Catatan itulah yang bisa menyelamatkan Laskar Mataram dari kekalahan pertamanya di BRI Super League musim ini.
3. Dalberto (Arema FC)
Striker asing Arema FC, Dalberto Luan Belo, layak ditempatkan di posisi teratas sebagai pemain paling menawan pekan ini. Bomber asal Brasil ini seolah tak terbendung sejak awal musim BRI Super League 2025/2026.
Pada pekan ketiga, ia kembali menjadi aktor utama di balik kemenangan Singo Edan atas Bhayangkara FC dengan memborong dua gol. Ini melanjutkan tren positifnya yang selalu mencetak gol di setiap pertandingan sejak pekan pertama.
Berita Terkait
-
Hanya Imbang Kontra PSIM, Marc Klok Ungkap Penyesalan dan Janji ke Bobotoh
-
3 Faktor Penyebab Merosotnya Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
-
Blak-blakan! Mario Lemos Akui Persijap Jepara Masih Kalah Pengalaman
-
Soal Kericuhan Suporter, Erick Thohir: Tanya ke Operator Liga
-
Detik-detik Kericuhan Suporter Pasca Laga PSIM Yogyakarta vs Persib Bandung
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Tagar KluivertOut Menggema, Media Vietnam Kembali Soroti Keputusan PSSI Pecat STY
-
Marc Klok Siap Berjuang Jika Masih Dipercaya Tampil di Timnas Indonesia vs Irak
-
Media Tetangga Miris Lihat Kemunduran Timnas Indonesia di Bawah Patrick Kluivert
-
Bintang Muda MU 'Balas Dendam' ke Amorim dengan Bantu Denmark Pesta 6 Gol!
-
Jay Idzes Tarik Nafas Panjang Jelang Lawan Irak
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
Keputusan Anak Zinedine Zidane Pindah Negara Tepat, Aljazair Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Ruben Amorim Tak Ingin Kobbie Mainoo Tinggalkan Manchester United
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
Preview Timnas Indonesia vs Irak: Rekor Buruk dan Prediksi Susunan Pemain