- Emil Audero tampil gemilang dan kunci kemenangan Cremonese atas Milan.
- Kemenangan Cremonese mengawali musim Liga Italia 2025-2026 dengan baik.
- Emil Audero dan Jay Idzes akan bertemu di laga selanjutnya.
Suara.com - Penjaga gawang Timnas Indonesia, Emil Audero, tampil gemilang saat Cremonese berhasil menundukkan AC Milan dalam laga pembuka Liga Italia 2025-2026 di Stadion San Siro.
Pada pertandingan yang berlangsung Minggu, 24 Agustus 2025, Emil Audero dipercaya sebagai starter untuk menjaga gawang Cremonese.
Meski sempat kebobolan melalui gol Strahinja Pavlovic di penghujung babak pertama, performa Emil Audero tetap menjadi faktor penting kemenangan timnya.
Cremonese mampu membalas lewat gol Federico Baschirotto di menit ke-28 dan Federico Bonazzoli di menit ke-61 yang memastikan skor akhir 2-1 atas AC Milan.
Kemenangan ini menempatkan Cremonese di posisi ketiga klasemen sementara Liga Italia 2025-2026, tepat di bawah Napoli dan Como.
Bagi Emil Audero, kemenangan perdana ini terasa sangat istimewa karena diraih di markas salah satu tim terbesar Serie A.
Ia menilai soliditas dan kerja sama antar pemain Cremonese menjadi kunci utama kemenangan melawan AC Milan.
Kiper berusia 28 tahun itu menegaskan bahwa semangat kolektif tim membuat Cremonese mampu menghadapi tekanan sepanjang laga.
Menurut Emil Audero, hasil positif ini menjadi modal berharga untuk melanjutkan perjalanan di kompetisi panjang Liga Italia musim ini.
Baca Juga: DPR RI Setuju Naturalisasi Miliano Jonathans dan Mauro Zijlstra, Erick Thohir Angkat Topi
"Rasanya luar biasa. Memulai seperti ini sungguh menyenangkan dan penting karena poin-poin ini membantu kami untuk terus melaju," ujar Emil Audero di laman klub.
"Tidak ada yang akan memberi kami apa pun; kami harus pandai menerima keadaan, dan itulah yang kami pikirkan malam ini. Kami sangat senang."
Data statistik menunjukkan Emil Audero mencatat empat penyelamatan krusial sepanjang laga melawan AC Milan.
Meski kebobolan satu gol, kontribusinya dianggap sangat vital karena menjaga konsentrasi tim hingga peluit akhir.
Ia menyebut bahwa penyelamatan-penyelamatan penting tersebut memberi kepercayaan diri dan menjaga fokus sepanjang pertandingan.
Cremonese sendiri masuk ke Serie A 2025-2026 dengan status tim yang ingin membuktikan diri bisa bersaing dengan klub-klub besar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Prediksi Frank Leboeuf: High Line Barcelona Bisa Jadi Bumerang di Markas Chelsea
-
Manchester United Keok di Old Trafford, Ruben Amorim Ungkit Memori Pahit Musim Lalu
-
Alasan Sulit Dibantah, Giovanni van Bronckhorst Cocok untuk Timnas Indonesia
-
Thom Haye Ingat Mimpi Buruk Hadapi Lion City Sailors
-
Hansi Flick Jaga Raphinha! Strategi Barcelona Hadapi Chelsea di Liga Champions
-
PSSI Era Erick Thohir Boleh Tunjuk Pelatih Timnas Indonesia Asalkan...
-
Beckham Putra Janjikan Performa Maksimal Hadapi Lion City Sailors di AFC Champions League Two
-
Dipilih Tanpa Rapat Exco, Erick Thohir: Nova Arianto Pelatih Terbaik
-
Hanya Butuh 1 Poin, Persib Siap Tampil Habis-habisan Kalahkan Lion City Sailors di Singapura
-
FIFA dan SFD Siapkan Dana Rp16,694 Triliun untuk Bangun Stadion di Negara Berkembang