Suara.com - Pemain Timnas Indonesia, Eliano Reijnders, resmi meninggalkan PEC Zwolle dan bergabung dengan Persib Bandung dengan kontrak berdurasi dua tahun.
Direktur Teknik PEC Zwolle, Gerry Hamstra, menyampaikan apresiasi atas dedikasi sang gelandang selama memperkuat klub Belanda tersebut dan mendoakan kesuksesannya di Indonesia.
Ia turut berharap Eliano suatu hari nanti bisa kembali ke PEC Zwolle.
“Kami berterima kasih kepada Eliano atas dedikasinya selama bertahun-tahun untuk PEC Zwolle. Tentu saja, kami mendoakan yang terbaik untuknya di Indonesia dan berharap dapat melihatnya kembali di stadion kami,” kata Hamstra, dikutip dari laman resmi klub.
Eliano juga menyempatkan diri untuk pamitan melalui unggahan di Instagram. Adik dari Tijjani Reijnders, gelandang Manchester City, mengaku bangga pernah membela PEC Zwolle.
“Dari seorang anak kecil di tribun hingga lebih dari 100 pertandingan berseragam biru-putih. Terima kasih atas segalanya, warga Zwolle,” tulis Eliano.
Harapan Persib Bandung
Persib berharap kehadiran Eliano dapat memperkuat kedalaman skuad menghadapi jadwal padat Super League musim ini.
Dengan pengalaman berkarier di Liga Belanda sejak usia muda, termasuk membela PEC Zwolle dan sempat dipinjamkan ke Jong Utrecht, Eliano diyakini mampu memberi warna baru bagi permainan Maung Bandung.
Baca Juga: Patrick Kluivert Hargai Keputusan Dua Pemain Timnas Indonesia Gabung Persib
Deputy CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan, menegaskan perekrutan gelandang muda ini sudah melalui pertimbangan matang.
“Dengan usianya yang masih muda, Persib berharap kontribusi besar Eliano Reijnders untuk membangun prestasi klub pada musim ini, baik di kompetisi domestik maupun Asia,” ujar Adhitia, Minggu (31/8/2025).
Berita Terkait
-
Patrick Kluivert Hargai Keputusan Dua Pemain Timnas Indonesia Gabung Persib
-
Kata-kata Mengejutkan Patrick Kluivert Thom Haye dan Eliano Reijnders Gabung Persib Bandung
-
Gelandang Manchester City: Jaga Eliano Reijnders di Persib Bandung
-
Pemain Keturunan Seharga Rp1 Triliun Tiba-tiba Bahas Persib Bandung
-
Persib Datangkan Duo Timnas Indonesia, Eks Kompatriot Langsung Lengser dari Puncak Pemain Termahal
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Layvin Kurzawa Pemain Baru Persib Bandung Bakal Pakai Nomor 3 atau 20?
-
Debut Kai Rooney di Hadapan Michael Carrick, Wayne Rooney Ungkap Rasa Bangga
-
Blunder Saat Inter Milan Menang 6-2, Yann Sommer Jadi Bulan-bulanan Media Italia
-
Bayern Munich Santai soal Masa Depan Harry Kane, Disandingkan dengan Messi dan Ronaldo
-
Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
-
Hadapi PSBS Biak, Marc Klok Ingin Lanjutkan Tren Positif Persib
-
Jamu Persiku Kudus, Kendal Tornado FC Ingin Jaga Konsistensi Kemenangan di Sriwedari
-
Persib Bandung vs PSBS Biak, Bojan Minta Anak Asuhnya Tampil 100 Persen
-
Prediksi Skor AS Roma vs AC Milan: Duel Penentu Papan Atas Serie A di Stadion Olimpico
-
Prediksi Skor Crystal Palace vs Chelsea: The Blues Bidik Kemenangan Beruntun di Selhurst Park