Suara.com - Babak kualifikasi Piala Asia U-23 2026 resmi tuntas pada 9 September lalu. Sebanyak 16 tim dipastikan tampil di putaran final yang akan berlangsung di Arab Saudi, selaku tuan rumah turnamen.
Dari jumlah tersebut, 15 negara meraih tiket melalui jalur kualifikasi yang digelar pada 3–9 September 2025. Sebanyak 11 di antaranya melaju sebagai juara grup, sementara empat lainnya lolos dengan status runner-up terbaik.
Tim yang berhasil finis di posisi puncak grup adalah Yordania, Jepang, Vietnam, Australia, Kirgizstan, Thailand, Irak, Qatar, Iran, Korea Selatan, dan Suriah. Sementara itu, China, Uzbekistan, Lebanon, serta Uni Emirat Arab mengamankan tiket dengan predikat runner-up terbaik.
Dua negara, yakni Kirgizstan dan Lebanon, akan mencatatkan sejarah dengan tampil pertama kali di ajang Piala Asia U-23.
Sayangnya, langkah Timnas Indonesia U-23 terhenti. Meski pada edisi 2024 mampu menembus semifinal, kali ini Garuda Muda hanya menempati posisi ke-10 dari 11 tim dalam klasemen runner-up terbaik sehingga gagal kembali ambil bagian di putaran final.
Tanpa Indonesia, Federasi Sepak Bola Asia Tenggera (AFF) memiliki tiga wakil di Piala Asia U-23 2026, yakni Vietnam, Thailand, dan Australia.
Turnamen Piala Asia U-23 2026 sendiri akan digelar pada 7 hingga 25 Januari 2026 di Arab Saudi.
Berdasarkan data AFC, berikut daftar lengkap 16 tim yang lolos ke putaran final:
- Arab Saudi (tuan rumah)
- Yordania
- Jepang
- Vietnam
- Australia
- Korea Selatan
- Kirgizstan
- Thailand
- Irak
- Qatar
- Iran
- Suriah
- China
- Uzbekistan
- Lebanon
- Uni Emirat Arab.
(Antara)
Baca Juga: Sisi Positif di Balik Kegagalan Timnas Indonesia U-23 dari Korsel
Berita Terkait
-
Sisi Positif di Balik Kegagalan Timnas Indonesia U-23 dari Korsel
-
Timnas Indonesia U-23 Gagal Lolos, ASEAN Cuma Kirim 2 Wakil ke Piala Asia U-23 2026
-
'Dendam Kesumat' Terbalaskan! Media Korsel Ejek Kegagalan Timnas U-23 dan Singgung STY
-
Gerald Vanenburg Dipecat? Nasibnya di Tangan Alexander Zwiers
-
Kenapa Erick Thohir Tak Banyak Kritik Gerald Vanenburg usai Timnas Indonesia U-23 Gagal Total?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Dion Markx ke Persib, Rekan Naturalisasi Seangkatannya Justru Jadi Andalan di Klub Belanda
-
Banyak Diragukan Kualitasnya Bakal Turun, Dian Markx Justru Jadi Prioritas Bojan Hodak di Persib?
-
Resmi! Indonesia Ajukan Bidding Tuan Rumah Piala Dunia Futsal 2028
-
Cetak Gol Panenka ke Gawang Villarreal, Kylian Mbappe Sindir Brahim Diaz?
-
Alvaro Arbeloa Puji Setinggi Langit Mbappe dan Vinicius Usai Real Madrid Tekuk Villarreal
-
3 Pemain Top Eropa yang Gabung Persib Bandung, Terbaru Layvin Kurzawa
-
Naturalisasi Berbondong-bondong ke Super League, PSSI Tak Khawatir Timnas Indonesia jadi Lemah
-
Viral Joget Matheus Cunha Usai Cetak Gol Kelas Dunia di Kandang Arsenal
-
Jordy Wehrmann Konfirmasi Sedang Jalani Proses Naturalisasi Demi Bela Timnas Indonesia
-
Bocoran Orang Dalam PSSI, John Herdman Kantongi Nama-nama Pemain Keturunan Eropa Buat Dipantau