- Cahya Supriadi dipuji pelatih Korea Selatan U-23 usai tampil gemilang, namun ia merendah dengan menyebut performanya berkat arahan dan latihan.
- Meski Timnas Indonesia U-23 gagal lolos ke Piala Asia U-23 2026, Cahya menegaskan ia dan rekan setim sudah berjuang maksimal.
- Ia berkomitmen meningkatkan latihan, berterima kasih kepada suporter, dan menyampaikan doa untuk korban yang baru saja meninggal.
Suara.com - Kiper Timnas Indonesia U-23 Cahya Supriadi pilih merenda usai dipuji penampilannya oleh juru formasi Korea Selatan (Korsel) U-23 Lee Min-sung. Ia mengaku penampilannya ini berkat kerja keras dalam latihan.
Seperti diketahui Timnas Indonesia U-23 racikan Gerald Vanenburg gagal lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2026.
Itu setelah skuad Garuda Muda dikalahkan Korea Selatan, 0-1 di laga pamungkas Grup J babak kualifikasi yang berlangsung di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Selasa (9/9/2025) malam.
Cahya Supriadi yang tampil sebagai penjaga gawang tampil bagus. Kiper PSIM Yogyakarta itu cukup banyak menggagalkan peluang gol Korsel.
Wajar jika Lee Min-sung melemparkan pujian. Bagi Cahya apa yang dilakukannya ini merupakan instruksi pelatih.
“Ya saya menerapkan semua apa-apa yang diberikan pelatih saat latihan dan saya lakukan di pertandingan,” kata Cahya Supriadi dilansir dari laman I.League.
Dia menegaskan bahwa dirinya bersama rekan setim telah berjuang semaksimal mungkin, meski hasil akhir belum berpihak di Indonesia.
“Dari segi hasil kami kecewa dan kami terima tidak lolos kualifikasi Piala Asia,” kata mantan penjaga gawang Persija Jakarta itu.
“Kami telah bekerja keras malam ini, kita tahu dulu, kita selalu bersama-sama, apapun hasil malam hari ini. Saya berharap teman-teman kita sudah berjuang dengan baik, kita lihat usaha kita berjuang, kita tahu dari tadi kita dapat tekanan, tapi kita bisa mengantisipasi tekanan itu dengan baik,” jelasnya.
Baca Juga: Gerald Vanenburg Dikasih Semangat oleh Calon Penggantinya
Sementara itu terkait masa depan, dia menegaskan akan terus meningkatkan intensitas latihan sebagai persiapan menuju ajang yang lebih besar. Ia juga menyampaikan apresiasi kepada para suporter yang hadir mendukung langsung di stadion.
"Turut berduka cita kepada korban yang kemarin meninggal, semoga diberikan tempat yang selayak-layaknya. Saya ucapkan terima kasih kepada penonton yang sudah datang. Mohon maaf atas hasil itu," tutupnya.
Berita Terkait
-
Gerald Vanenburg Dikasih Semangat oleh Calon Penggantinya
-
Cahya Supriadi Sukses Bikin Pelatih Korea Selatan Angkat Topi
-
Penyerang Tarkam Minta Maaf Gagal Loloskan Timnas Indonesia U-23 ke Piala Asia
-
Fakta Mengenaskan! Jikapun Menang dari Laos, Indonesia Tetap Saja Sulit Lolos ke AFC U-23
-
Satu Kesamaan Buruk Kluivert dan Vanenburg Bersama Timnas Indonesia, Gegara Filosofi Belanda?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Harry Maguire Ungkap Rahasia di Balik Kebangkitan Manchester United Asuhan Michael Carrick
-
Kemenangan AC Milan Depan Mata Buyar Gara-gara Penalti Menit Akhir, Allegri Tetap Senyum
-
Layvin Kurzawa Dihantui Riwayat Cedera Panjang, Bojan Hodak Buka Suara
-
Eks Real Betis Sebut John Herdman Diselimuti Aura Kesuksesan Bersama Timnas Indonesia
-
Sindiran Amad Diallo Pedas ke Arsenal: Harapan Kalian Cetak Gol Cuma dari Corner!
-
7 Pemain Diaspora Serbu Liga Indonesia, Sinyal Kuat Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026?
-
Reaksi PSG Atas Kepindahan Layvin Kurzawa ke Persib Bandung
-
Sudah 7 Pemain Diaspora kembali ke Liga Indonesia, Siapa yang Bakal Menyusul? Ini Prediksinya!
-
Piala Asia Futsal 2026: Kegilaan Timnas Futsal Indonesia, Unggul Head to Head Atas Semua Lawan
-
Ditanya 5 Pemain Terbaik Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Tak Masukkan Calvin Verdonk dalam Daftar