- Bambang Pamungkas kini menjabat sebagai direktur olahraga Persija Jakarta.
- Tugas barunya adalah menyelaraskan visi klub dengan kebutuhan tim dan pelatih.
- Sebagai direktur olahraga, Bepe juga bertanggung jawab pada pembinaan pemain.
Suara.com - Bambang Pamungkas membeberkan peran barunya sebagai direktur olahraga Persija Jakarta setelah out dari jabatan manajer. Kini, manajer Macan Kemayoran diisi oleh orang lama yaitu Ardhi Tjahjoko.
Sejak tidak lagi menjabat sebagai manajer, masa depan Bambang Pamungkas sempat menjadi tanda tanya.
Direktur Persija Mohamad Prapanca sempat bicara yang bersangkutan masih dalam manajemen, tapi bukan manajer.
Saat berbincang dengan awak media dalam acara ngopi bareng Persija di Persija Cafe, Kamis (11/9/2025) baru terkuak legenda Timnas Indonesia itu duduki posisi direktur olahraga.
Lantas, apa tugas sosok yang akrab disapa Bepe itu sebagai direktur olahraga Macan Kemayoran?
"Tugas yang diberikan ke saya adalah bagaimana bisa membuat visi dan misi klub ini selaras dengan kebutuhan tim dan pelatih," kata Bepe.
"Jadi saya ikut berdiskusi soal apa saja keinginan pelatih dan tim," sambung lelaki yang sempat berbaju Selangor FC itu.
Tentu tugas itu terbilang penting.
Bukan cuma itu saja, Bepe juga punya tanggung jawab mengurusi pembinaan pemain.
Baca Juga: Bos Persija Belum Yakin Timnya Jadi Juara Super League 2025/2026, Kenapa?
"Sebelumnya untuk sedikit-sedikit berkaitan dengan pembinaan klub. Persija itu sangat komit soal pembinaan usia dini, jadi penting bagimana tim senior kita ini sesuai dengan visi dan misi kita," jelas dia.
"Bisa semua lihat selain ada pemain-pemain asing dan beberapa pemain lokal, kita mendaftarkan ada 14 pemain akademi kita dan itu bentuk komitmen kita soal pembinaan usia dini," tambah Bepe.
Prapanca menambahkan semua urusan yang melibatkan Persija terlebih dahulu akan lewat Bepe.
Oleh sebab itu, ini terbilang krusial.
"Mas Bepe ini merangkum semua, dan sekarang lebih leluasa komunikasi dengan agen, pelatih, soal transfer, mengorbitkan tim akademi, itu semua sekarang harus lewat mas Bepe," ujar Prapanca.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Pratama Arhan Jawab Rumor Pulang Kampung Susul Shayne Pattynama ke Super League
-
Nonton di HP! Link Live Streaming Timnas Futsal Indonesia vs Korea Selatan, Kick-off 19.00 WIB
-
Jadwal Lengkap Piala Asia Futsal 2026, Timnas Indonesia Ditantang Korea Selatan
-
Shayne Pattynama Hengkang ke Persija, Sandy Walsh Dipastikan Bertahan di Buriram United
-
Shayne Pattynama Hingga Top Skor Liga India Gabung Persija, Pimpinan The Jakmania Belum Puas
-
John Herdman Ogah Asal Comot Asisten Pelatih Lokal, Ini Alasannya
-
Emil Audero Memang Sengaja Ditinggal Bus, Ini Kronologinya
-
Bisikan Bojan Hodak buat Layvin Kurzawa dan Dion Markx, Singgung Soal Jaminan Starting XI
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
Shayne Pattynama Merasa Mudah Adaptasi di Persija Karena Hal Ini