- Aymeric Laporte resmi kembali ke Athletic Bilbao dengan kontrak tiga tahun setelah meninggalkan Al-Nassr.
- Bek berusia 30 tahun itu sebelumnya pernah membela Bilbao, Manchester City, hingga Al-Nassr, dengan koleksi 13 trofi bersama City.
- Bilbao sedang dalam tren positif di LaLiga dan akan menghadapi Arsenal pada laga perdana Liga Champions musim ini.
Suara.com - Bek asal Prancis, Aymeric Laporte, akhirnya pulang ke Athletic Bilbao setelah menyelesaikan transfer dari Al-Nassr. Ia menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun hingga Juni 2028, dengan nilai kepindahan dilaporkan sekitar €10 juta.
Laporte bukan sosok asing bagi Bilbao. Ia pertama kali debut di tim senior pada 2012 saat masih berusia 18 tahun, lalu bertahan enam musim sebelum menerima pinangan Manchester City pada Januari 2018.
Selama memperkuat Bilbao, Laporte mencatat 161 penampilan di LaLiga, termasuk 49 kali clean sheet. Ia juga menorehkan catatan impresif dengan memenangkan hampir 74 persen tekel serta lebih dari 62 persen duel yang dijalaninya.
Bersama Manchester City, Laporte mencapai puncak karier dengan 13 trofi di bawah asuhan Pep Guardiola. Koleksi itu meliputi lima gelar Premier League hingga satu trofi Liga Champions. Setelah itu, ia sempat merumput di Arab Saudi bersama Al-Nassr selama dua musim sebelum akhirnya pulang ke Basque.
Dalam video yang diunggah Athletic Bilbao di media sosial, Laporte menyampaikan kebahagiaannya kembali ke San Mames.
“Saya berada di San Mames, tempat di mana saya ingin berada. Saya kembali dan sangat senang bisa pulang, bertemu dengan rekan setim lama, dan menatap musim besar di depan. Mari bekerja sama untuk meraih hal-hal hebat, saya tidak sabar bertemu kalian di San Mames,” ujarnya, dikutip dari AI Football.
Kembalinya Laporte datang di momen positif untuk Bilbao. Klub asuhan Ernesto Valverde itu mengawali musim 2024/25 dengan tiga kemenangan beruntun di liga. Mereka juga tengah bersiap menjalani Liga Champions pertama sejak 2014/15, dengan laga pembuka menghadapi Arsenal.
Berita Terkait
-
Hasil Liga Spanyol: Sevilla Ditahan Las Palmas, Celta Vigo Dibungkam Alaves
-
Athletic Bilbao Juara Copa del Rey 2023/2024
-
Link Live Streaming Athletic Bilbao vs Mallorca di Final Copa del Rey Malam Ini
-
Prediksi Athletic Bilbao vs Mallorca di Final Copa del Rey: Preview, Skor, Live Streaming
-
Liga Spanyol: Rodrygo Borong Gol Antar Real Madrid Tekuk Athletic Bilbao 2-0
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Dedi Kusnandar Tinggalkan Bhayangkara FC, Balik ke Persib? Begini Kata Umuh Muchtar
-
Investasi Rp4 T Tak Berbuah Manis, Florentino Perez Bakal Rombak Skuat Real Madrid
-
Jangan Pecat Hector Souto Seperti Shin Tae-yong!
-
Perang Saudara di Playoff Liga Champions: PSG vs AS Monaco Berebut Tiket 16 Besar
-
Harga Tiket Piala Dunia 2026 Tembus Rp140 Juta, Mauricio Pochettino Pasang Badan untuk FIFA
-
Transfer Maarten Paes ke Ajax Amsterdam Jadi Polemik, Nilai Kontrak Dianggap Merugikan
-
Dibidik John Herdman, Laurin Ulrich Pemain Keturunan Indonesia Bakal Digusur Gelandang Benfica
-
Bak Langit dan Bumi, Beda Nasib Calvin Verdonk dan Dean James di Liga Europa
-
Kenakan Keffiyeh, Pep Guardiola: Anak-Anak Palestina Terbunuh, Dunia Memilih Diam
-
Sriwijaya FC Dibantai 15-0, Inilah Deretan Kekalahan Terbesar Sepanjang Sejarah Liga Indonesia